Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Flens, Aksesoris Penguat Cahaya Flash di iPhone

Bagus Hernawan - Selasa, 31 Mei 2016 | 14:53
Flens adalah aksesoris untuk memperkuat cahaya flash iPhone dan membuatnya dapat bersinar lebih jauh. Simak info lengkap dan cara mendapatkan produk ini!

Flens adalah aksesoris untuk memperkuat cahaya flash iPhone dan membuatnya dapat bersinar lebih jauh. Simak info lengkap dan cara mendapatkan produk ini!

Apakah kamu sering menggunakan lampu flash yang ada di perangkat iPhone? Saya pribadi sering kecewa dengan lampu flash terutama untuk penggunaan di mode flashlight atau lampu senter karena cahaya kurang jauh. Jika kamu mengalami keluhan yang sama, aksesoris Flens yang sedang menggelar kampanye di Kickstarter ini bisa jadi pilihan yang menarik! Flens adalah booster alias penguat cahaya lampu flash yang ada di perangkat iPhone dan membuatnya dapat memancar lebih fokus dan jauh.

Simak dulu yuk video pengenalan produk Flens!

Klik tautan ini jika video di atas tidak muncul.

Mengenal Flens

Flens berfungsi untuk mengumpulkan cahaya yang keluar dari lampu flash di iPhone kamu dan memancarkan dengan lebih rapat, terang dan mampu menjangkau jarak yang lebih jauh. Dengan begitu Flens dapat memberikan kamu kemampuan untuk memotret objek dalam jarak cukup jauh dengan bantuan flash atau mendapatkan cahaya yang lebih kuat dan jauh jika ingin menggunakan mode senter alias flashlight.

Tentunya hal ini membuat Flens cocok untuk digunakan siapa saja – mulai dari kaum muda pengguna iPhone hingga orang tua di rumah yang sering menghadapi kondisi mati lampu misalnya.

Cara Menggunakan Flens, Sangat Mudah!

Mudah sekali sebetulnya untuk menggunakan Flens! Kamu hanya perlu menempelkan adhesive washer yang disertakan dalam paket pembelian di bagian tepian flash. Setelah itu dekatkan Flens dan magnet yang ada di 2 bagian ini akan saling menarik. Mudah dan cepat kan!

Sebagai tambahan, kamu dapat membawa Flens sebagai bagian dari gantungan kunci kamu denga cara sederhana seperti gambar di atas ya. Dengan begitu tidak ada lagi alasan tertinggal atau semacamnya.


Baca Juga:

Editor : MakeMac





PROMOTED CONTENT

slide 4 to 6 of 17
MakeMac Play

Latest

Popular

Tag Popular

x