Follow Us

Aplikasi GO-JEK Mendadak Hilang dari App Store, Apa Sebabnya?

Bagus Hernawan - Senin, 03 April 2017 | 11:16
Aplikasi GO-JEK Mendadak Hilang dari App Store, Apa Sebabnya?

Aplikasi GO-JEK pagi ini mendadak hilang dari App Store. Informasi ini tim MakeMac dapatkan dari beberapa Sahabat MakeMac yang bertanya lewat Twitter @MakeMac. Saat dicek langsung lewat App Store, tim MakeMac memang tidak menemukannya dari daftar aplikasi atas nama pengembang PT GO-JEK INDONESIA.

Akun Twitter @gojekindonesia juga belum memberikan penjelasan apapun mengenai hal ini. Namun dari salah satu sumber yang tim MakeMac dapatkan, aplikasi ini memang sedang ditarik untuk mendapatkan perbaikan. Yaitu perbaikan dari bug system yang membuat banyak pengguna mengalami proses logout dari aplikasi dan tidak bisa kembali masuk.

Aplikasi GO-JEK sedang ditarik karena masalah akun pengguna mengalami logout berulang-ulang. Pagi tadi sudah didaftarkan lagi ke App Store dengan status expedite (agar mendapatkan persetujuan dari Apple lebih cepat)

Bagi kamu yang tidak menemukan aplikasi Go-Jek di App Store, silahkan untuk bersabar dulu ya. Jangan mengikuti pengaturan dari App Store yang menyatakan bahwa aplikasi ini tidak tersedia di regional Indonesia dan mengharuskan kamu berpindah ke regional US misalnya.

Saya pribadi tidak menemukan masalah akun logout di aplikasi GO-JEK sejak beberapa hari ini. Bagaimana dengan kamu? Apakah mengalami masalah tersebut? Bagikan di kolom komentar ya!

Update (4 April 2017)

Aplikasi GO-JEK sudah tersedia kembali di App Store. Catatan update GO-JEK versi 2.18.1 yang diberikan adalah optimalisasi sistem untuk menjamin kecepatan dan pengalaman booking driver yang kamu butuhkan.

Editor : Bagus Hernawan

Latest