Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Penghalang Diturunkan, Toko Ritel Pertama Apple di Singapura Siap Dibuka

Andri Alfansyah - Kamis, 04 Mei 2017 | 14:49
Apple Store pertama di Singapura tampaknya sebentar lagi bakal segera dibuka secara resmi oleh Apple. Hal tersebut terlihat dari barikade atau penghalang yang menutupinya sudah disingkirkan.

Apple Store pertama di Singapura tampaknya sebentar lagi bakal segera dibuka secara resmi oleh Apple. Hal tersebut terlihat dari barikade atau penghalang yang menutupinya sudah disingkirkan.

Apple Store pertama di Singapura tampaknya sebentar lagi bakal segera dibuka secara resmi oleh Apple. Hal tersebut terlihat dari barikade atau penghalang yang menutupinya sudah disingkirkan.

Dari foto yang dibagikan situs Straitstimes, terihat bagian depan toko ritel baru Apple yang berada di pusat perbelanjaan Knightsbridge di sekitar Orchard Road tersebut dipasangi penutup putih dengan ornamen tiga ikon. Yaitu, logo Apple, Love, dan Red Dot.

Ketiga ikon yang berwarna merah dan berukuran besar tersebut memiliki dua makna. Yaitu dapat diartikan sebagai Apple mencintai titik merah atau Apple mencintai Singapura.

Tepat di bawah di ikon-ikon tersebut terdapat nama yang bakal diberikan Apple toko ritel pertamanya di Singapura. Mereka menamakannya Apple Orchard Road sesuai nama lokasinya berada sebagaimana toko-toko ritel Apple lainnya di dunia.

Selain itu, bagian muka Apple Orchard Road juga terdapat ikon Apple, Love, dan Red Dot, dalam ukuran lebih kecil. Jumlahnya mencapai 12 kelompok ikon. Masing-masing kelompok ikon disebutkan memiliki titik merah yang berbeda dan merepresentasikan 12 orang Creative Pro lokal yang dipilih Apple.

Apple menyebut kedua belas orang Creative Pro tersebut dengan “Red Dot Heroes”. Mereka adalah orang-orang lokal terpilih untuk memberikan sesi gratis di program edukasi gratis Today at Apple yang bakal diadakan bulan ini di semua toko ritelnya.


Baca juga:


Begitu Apple Orchard Road dibuka secara resmi, para konsumen beragam usia dan kalangan bisa langsung mengikuti sesi edukasi gratis dalam program Today at Apple buat menambah keeahlian mereka dalam bidang musik, foto, video, desain, coding, dan lain sebagainya.

Apple Orchard Road diyakini bakal segera dibuka. Namun belum ada informasi jelas kapan Apple bakal membukanya secara resmi. Kemungkinan, mereka bakal membukanya di bulan ini berbarengan dengan peluncuran program Today at Apple.

Rencana kehadiran toko ritel pertama Apple di Singapura sudah lama mencuat sejak akhir tahun 2015 lalu. Saat itu, beredar bocoran surel berisi pemberitahuan ditutupnya Pure Fitness Knightsbridge yang ternyata bakal ditempati Apple untuk lokasi Apple Orchard Road.

Sedianya, pembangunan Apple Orchard Road yang sudah dimulai Mei tahun lalu itu direncanakan bakal dirampungkan pada akhir tahun kemarin. Tepatnya pada 31 Oktober. Namun diurungkan hingga tahun ini.

[source site_name = “Straitstimes” site_url = “http://www.straitstimes.com/singapore/barricades-down-at-apple-orchard-road-store-opening-seems-imminent”][/source]


Akses juga MakeMac melalui MM Reader untuk iPhone

Editor : MakeMac





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x