Follow Us

Fungsi Replay di Apple TV Dituduh Langgar Paten

Andri Alfansyah - Senin, 31 Juli 2017 | 13:16
Fungsi Replay di Apple TV Dituduh Langgar Paten

Salah satu fungsi baru di perangkat Apple TV generasi keempat yang dilengkapi dengan asisten pribadi pintar Siri dikabarkan melanggar paten milik perusahaan video digital asal Florida bernama CustomPlay.

Sebagaimana diberitakan MacRumors, CustomPlay menuduh fungsi replay yakni “What did he say?" yang memungkinkan pengguna memutar balik atau menonton kembali sesi singkat dalam tayangan video yang diputar di Apple TV baru melanggar paten miliknya. Pasalnya, mereka mengklaim sebagai yang pertama menciptakan fungsi tersebut.

Petinggi CustomPlay Max Abecassis mengatakan bahwa perusahaannya sudah mengajukan paten dengan no. 6.408.128 B1 pada tahun 1998. Empat tahun kemudian, paten tersebut sudah resmi dikantonginya.

Fungsi replayWhat did he say?” di Apple Watch disebutkan memiliki kemiripan dengan paten yang dimiliki CustomPlay yaitu tombol WHAT. Paten tersebut menjelaskan soal perangkat remote kontrol yang dapat mengaktifkan fungsi replay untuk menonton kembali video dengan subtitle selama beberapa detik.

A remote control capable of activating a replay function comprises a WHAT? button, key, or other replay function key or means, to enable a viewer by activating the replay function to automatically cause the system to: i) rewind or skip backwards the playing of the video a system default or a viewer specific previously defined amount, e.g. 20 seconds; ii) turn on the subtitle to a system default or a viewer specific previously selected subtitle language.

Pihak CustomPlay yang mengajukan tuntutan ke U.S. District Court for the Southern District of Florida juga menyediakan software yang menggunakan paten tersebut untuk diunduh pengguna melalui situsnya. Tidak hanya itu, mereka juga mengembangkan sejumlah aplikasi buat perangkat iOS yaitu PopcornTrivia and CustomPlay.


Baca juga:


Perusahaan yang sama juga mengatakan sudah menghubungi Apple via surel beberapa kali di tahun 2014 mengenai kemungkinan kerja sama terkait penggunaan fungsi tersebut. Namun Apple tetap meluncurkan Apple TV di tahun 2015 lalu tanpa adanya kerja sama lisensi untuk patennya tersebut.

Hingga berita ini bisa kamu baca, belum ada pernyataan resmi dari Apple terkait tuntutan yang dilayangkan CustomPlay. Jadi tidak diketahui apakah Apple bakal menuntut balik atau memilih kata damai dengan mereka seperti yang dilakukannya terhadap Nokia Mei lalu jika terbukti tuduhan itu benar adanya.

[source site_name = “MacRumors” site_url = “https://www.macrumors.com/2017/07/27/customplay-vs-apple-lawsuit/”][/source]


Akses juga MakeMac melalui MM Reader untuk iPhone

Editor : Andri Alfansyah

Latest