iPhone 8 dipastikan bakal dilengkapi fitur baru yang memungkinkan pengguna membuka layar dengan menunjukkan wajahnya. Hal tersebut diketahui dari temuan kode firmware pertama yang dirilis Apple untuk perangkat HomePod pekan lalu.
Kode dalam firmware HomePod tersebut ditemukan oleh pengembang bernama Steve Troughton-Smith. Dalam tweetnya, dia meyakini soal kehadiran sensor infra-merah buat membuka layar iPhone 8 hadir di framework BiometricKit.
Di framework BiometricKit tersebut ada kode dengan nama “FaceDetect” yang tidak lain merupakan metode untuk mendeteksi dekat atau jauhnya wajah dari kamera dan banyaknya wajah. Adapun kehadiran infra-merah di kamera depan iPhone 8 mampu mendeteksi wajah dalam keadaan minim cahaya atau gelap.
Lebih lanjut di dalam firmare tersebut, Steve Troughton-Smith menemukan bahwa HomePod menjalankan sistem operasi mobile iOS terbaru yang sama seperti iPhone namun tanpa dilengkapi layar.
Setingkat dengan iOS 11.0.2, firmware speaker pintar tersebut juga terdapat simbol iPhone berwarna biru dengan nama kode D22. Nama kode itu tidak lain disebutkan untuk iPhone 8 yang desainnya sangat dikenal. Sebagaimana rumornya, simbol tersebut mengkonfirmasi iPhone 8 yang dilengkapi desain layar bezeless dan Notch di bagian dahi.
Baca juga:
- (Foto) Halaman User Guide iPhone 8 Bocor di Internet
- (Rumor) Tanpa Touch ID dan Warna Putih, iPhone 8 Rilis Akhir Tahun Ini
- (Rumor) Produksi Massal iPhone 8 Ditunda Hingga Bulan November
- Perkenalkan HomePod, Speaker Pintar Baru dari Apple untuk Rumahan
Masih dalam firmwarenya, HomePod juga bakal mendukung fitur aksesibilitas yang sama seperti di produk-produk Apple lainnya. Salah satunya adalah fitur VoiceOver yang berfaedah bagi penyandang tuna rungu.
Fitur pengenalan wajah di iPhone 8 sendiri hadir untuk menggantikan sensor Touch ID yang sudah lama diadopsi. Sebelumnya, Apple dirumorkan bakal menyematkan sensor Touch ID di bawah layar. Namun dibatalkan lantaran Apple mengalami kendala dalam pengembangannya.
Apple menurut rencana bakal mengumumkan iPhone 8 tepat waktu pada bulan September mendatang sebagaimana tahun-tahun sebelumnya. Namun bedanya untuk tahun ini, mereka bakal menunda peluncurannya hingga akhir Oktober atau awal November karena terkendala pasokan produksi.
[source site_name = “Steve Troughton-Smith” site_url = “https://twitter.com/i/web/status/891841607728844801”][/source]
Akses juga MakeMac melalui MM Reader untuk iPhone