Follow Us

(Foto) Bocoran Bodi Belakang iPhone 8 dengan Sensor Touch ID di Pabrik Foxconn

Andri Alfansyah - Selasa, 08 Agustus 2017 | 08:04
(Foto) Bocoran Bodi Belakang iPhone 8 dengan Sensor Touch ID di Pabrik Foxconn

Apple seperti diketahui sudah memulai produksi massal iPhone 8 yang rencananya siap diungkap bulan depan. Seiring dengan hal itu, benar saja semakin banyak bocoran foto dari salah satu pabrik milik Foxconn.

Kali ini, beredar luas foto bocoran kardus-kardus berisi case belakang yang diduga milik iPhone 8 yang siap untuk dirakit pekerja di pabrik Foxconn. Dalam foto, seperti dibagikan di situs berbahasa China, bbs.feng.com, iPhone 8 terlihat dilengkapi sensor Touch ID yang berlokasi di belakang bodi, tepat di bawah logo Apple.

Case belakang tersebut jelas milik iPhone 8 dan bukan model iPhone baru lainnya yaitu iPhone 7s dan iPhone 7s Plus. Hal tersebut diketahui dari konfigurasi kamera lensa ganda yang menghadap ke bawah atau vertikal.

Foto bocoran tentunya sangat mengejutkan karena kontradiksi dengan rumor sebelumnya yang menyebutkan Apple tidak bakal mengadopsi sensor Touch ID di iPhone 8. Mereka bakal menggantinya dengan sensor pengenalan wajah lantaran iPhone 8 bakal mengusung layar bezeless yang artinya tidak ada ruang tersisa untuk tombol Home fisik.


Baca juga:


Atau opsi lain yang kemungkinan diambil Apple adalah menyematkan sensor Touch ID di tombol power. Hal ini menyusul desain tombol power di iPhone 8 memiliki ukuran lebih panjang daripada sebelumnya. Apalagi Apple sudah mengantongi patennya.

Kehadiran sensor Touch ID di iPhone 8 sebelumnya sempat menjadi perdebatan. Menyusul, Apple kabarnya mengalami kendala dalam mengembangkan sensor Touch ID di bawah layar. Hingga hal tersebut mendesak Apple untuk menggantinya dengan sensor pengenalan wajah yang diklaim lebih baik.

Jadi untuk mengetahui apakah iPhone 8 masih bakal dilengkapi sensor Touch ID atau tidak, kita harus menunggunya hingga bulan depan. Saat itu, Apple rencananya bakal mengungkap wujud pertama iPhone barunya itu seperti apa.

[source site_name = “bbs.feng” site_url = “http://bbs.feng.com/read-htm-tid-11388351.html”][/source]


Akses juga MakeMac melalui MM Reader untuk iPhone

Editor : Andri Alfansyah

Latest