Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Apa Saja Fitur-fitur Baru di iPhone 8? Ini Daftarnya

Andri Alfansyah - Rabu, 23 Agustus 2017 | 13:32
iPhone 8 digadang-gadang bakal hadir dengan sejumlah fitur baru. Alih-alih baru, sebagian fitur tersebut merupakan pinjaman dari iPhone lawas dan smartphone dari kompetitor. Simak selengkapnya.

iPhone 8 digadang-gadang bakal hadir dengan sejumlah fitur baru. Alih-alih baru, sebagian fitur tersebut merupakan pinjaman dari iPhone lawas dan smartphone dari kompetitor. Simak selengkapnya.

Apple dikenal sebagai perusahaan teknologi yang tidak pernah buru-buru untuk mengimplementasikan fitur-fitur baru di produk-produknya, terutama di lini iPhone. Sehingga mereka terkadang dinilai lambat dalam berinovasi.

Namun sebaliknya, Apple lebih suka menunggu momen yang tepat untuk memperkenalkan fitur-fitur baru jika memang punya kualitas terbaik dan dibutuhkan konsumen. Hal ini sesuai dengan filosofi yang sudah lama dianut Apple. Yaitu mereka tidak terlalu mengejar target untuk menjadi yang pertama tapi memberikan teknologi terbaik untuk konsumennya, seperti yang diungkapkan CEO Apple Tim Cook saat mengumumkan HomePod Juni lalu.

“We don’t feel an impatience to be first. It’s just not how we’re wired. Our thing is to be the best and to give the user something that really makes a difference in their lives.”

Seperti halnya di iPhone 8 yang digadang-gadang bakal hadir dengan sejumlah fitur baru. Alih-alih baru, sebagian fitur tersebut merupakan pinjaman dari iPhone generasi pertengahan yaitu iPhone 4/iPhone 4s. Malah fitur lainnya sudah diadopsi di smartphone-smartphone besutan para kompetitornya.

Mengenai hal tersebut, Bloomberg baru-baru ini merangkum daftar fitur-fitur baru yang siap diusung iPhone 8, yang mana benar-benar baru, pinjaman dari iPhone sebelumnya, dan dimiliki smartphone dari pesaing. Kamu bisa melihatnya dalam gambar berikut:


Baca juga:


Publikasi yang sama juga menghadirkan rangkuman beragam fitur di smartphone termasuk iPhone. Rangkuman fitur tersebut didasarkan pada sejarah waktu kapan dan siapa yang menemukannya, dimulai dari 2008 dengan diluncurkannya App Store sampai 2017 di mana Apple bakal meluncurkan iPhone 8.

Di rentang waktu tersebut, Apple beberapa kali tercatat menjadi yang pertama menemukan fitur baru, seperti App Store, layar Retina, asisten pribadi pintar di iPhone 4s, prosesor 64 bit di iPhone 5s, layar sensitif pada tekanan di Apple Watch, dan sensor 3D di iPhone 2017. Selengkapnya bisa kamu lihat di tautan ini.

iPhone 8 sendiri bakal segera menampakan tampangnya yang sebenarnya dalam beberapa minggu ke depan. Apple direncanakan bakal mengumumkannya bareng iPhone 7s, iPhone 7s Plus, dan Apple Watch Series 3 pada bulan September.

[source site_name = “Bloomberg” site_url = “https://www.bloomberg.com/graphics/2017-apple-iphone8/”][/source]


Akses juga MakeMac melalui MM Reader untuk iPhone

Editor : MakeMac





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x