Follow Us

App Store Regional Tiongkok Kini Terima Pembayaran via WeChat Pay

Andri Alfansyah - Kamis, 31 Agustus 2017 | 14:57
App Store Regional Tiongkok Kini Terima Pembayaran via WeChat Pay

Meskipun Apple sudah meluncurkan layanan Apple Pay di Tiongkok sejak beberapa lama serta menawarkan beragam diskon dan reward, ternyata pengadopsian layanan pembayarannya tersebut masih saja kurang populer dibandingkan dengan layanan pembayaran lain.

Oleh karena itu untuk meningkatkan penjualan aplikasi di regional Tiongkok, Apple dikabarkan kini menerima pembelian aplikasi di App Store negara tersebut melalui layanan WeChat Pay yang banyak digunakan mayoritas pengguna di sana.

Dalam keterangan resminya seperti diterima Wall Street Journal (via 9to5Mac), Apple mengatakan, keputusan tersebut diambil sebagai bagian dari komitmennya untuk menawarkan beragam pilihan pembayaran yang mudah dan nyaman kepada para pengguna di seluruh ekosistem layanannya.

Didukungnya layanan WeChat Pay hadir bukan tanpa alasan. Pasalnya, WeChat sudah berkembang lebih dari sekadar aplikasi pesan instant. Namun sudah berubah menjadi ekosistem aplikasi yang lengkap.

Para pengguna di Tiongkok disebutkan menggunakan WeChat untuk hampir semua kegiatan online, seperti membaca berita, membeli barang kebutuhan, dan lainnya. Tak heran hal ini mengurangi keinginan mereka untuk membuka aplikasi lain.


Baca juga:


WeChat juga diklaim sebagai sebab utama mengapa penjualan Apple di Tiongkok mengalami penurunan dan bisa mempengaruhi penjualan iPhone 8 nanti. Hal ini lantaran, pengguna di sana tidak terlalu peduli dengan merek ponsel. Sepanjang ada WeChat, maka merek ponsel, apakah itu iPhone atau Android, menjadi tidak penting.

Meski demikian, pengguna di Tiongkok bukannya tidak ingin membeli iPhone. Namun mereka kabarnya sedang menantikan kehadiran iPhone dengan desain baru setelah tiga tahun mengusung desain begitu-begitu saja. Tentunya dukungan terhadap Wechat dan diluncurkannya iPhone 8 nanti memberikan harapan kepada Apple untuk kembali mencatat kenaikan penjualannya.

[source site_name = “9to5Mac” site_url = “https://9to5mac.com/2017/08/30/chinese-app-store-wechat-payment/”][/source]


Akses juga MakeMac melalui MM Reader untuk iPhone

Editor : Andri Alfansyah

Latest