iPhone 8 atau iPhone Edition yang namanya masih simpang siur bakal menjadi iPhone pertama yang tak dilengkapi dengan tombol Home fisik, tidak seperti model-model pendahulunya yang memilikinya. Hal tersebut pun otomatis bakal mengubah fungsi bagaimana mengaktifkan asisten pribadi pintar, Siri.
Ternyata fungsi untuk mengaktifkan Siri secara manual atau tidak dengan kontrol suara sudah dipindahkan ke bagian lain. Menurut temuan pengembang Guilherme Rambo, pengguna bisa mengaktfikan Siri di iPhone 8 lewat tombol kunci layar atau sleep/wake
Guilerme Rambo tidak secara rinci menjelaskan dari mana dia memperoleh informasi mengenai hal tersebut. Meski begitu, sang pengembang sudah cukup dikenal di dunia maya dengan temuan-temuan menariknya soal produk Apple, termasuk iPhone 8, HomePod, Apple TV 4K, dan lainnya.
Baca juga:
- (Rumor) iPhone 2017 Bakal Dinamakan iPhone 8, iPhone 8 Plus, & iPhone Edition
- (Rumor) Gesture, Dock, & Multitasking di iPhone 8 Bakal Mirip seperti di iPad
- Apple Jelaskan Perkembangan Siri di Blog Machine Learning Journal
Dipindahkannya fungsi untuk mengaktifkan Siri ke bagian tombol sleep/wake sendiri cukup masuk. Pasalnya berdasarkan bocoran rumor yang lalu, tombol sleep/wake di iPhone 8 memiliki ukuran lebih panjang. Hal ini mengindikasikan ukurannya untuk memudahkan jari untuk menjangkaunya.
Lantaran mengaktifkan Siri secara manual sudah berbeda, pengguna memerlukan waktu hingga bisa terbiasa dengan cara baru tersebut. Selain lewat tombol sleep/wake, kamu tentunya juga masih bisa memanggil Siri di iPhone dengan kontrol suara “Hey Siri”. Cara ini tentu saja lebih mudah dan lebih nyaman ketimbang dengan memencet tombol fisik.
Nah bagaimana menurut kamu dengan cara baru untuk mengaktifkan Siri? Berikan opini kamu di kolom yang tersedia ya.
[source site_name = “Guilerme Rambo – Twitter” site_url = “https://twitter.com/vitor_cremonez/status/903789821142945793”][/source]
Akses juga MakeMac melalui MM Reader untuk iPhone