Apple mengatakan bahwa salah satu model Apple Watch Edition Series 3 yang dibanderol lebih mahal daripada model yang biasa sudah dilengkapi dengan lapisan layar safir yang diklaim anti gores. Namun apakah benar demikian?
Untuk membuktikannya, YouTuber JerryRigEverything yang gemar menguji ketahanan produk elektronik mengkomparasikan kekuatan lapisan layar safir milik Apple Watch Watch Edition Series 3 berharga $1.299 dan jam tangan merek Tissot yang dibanderol $300 buatan pabrikan Swiss.
Seperti biasa sang YouTuber menggunakan skala Mohs untuk mengukur tingkat ketahanan atau kekerasan lapisan kaca atau layar Apple Watch Watch Edition Series 3 dan jam tangan Tissot. Hasilnya cukup mengejutkan, layar Apple Watch Edition Series 3 berhasil tergores di level 6. Sedangkan jam tangan Tissot berhasil tergores di level 8.
Ketahanan lapisan layar safir Apple Watch Edition Series 3 bisa dibandingkan dengan lapisan layar iPhone 7 yang berjenis ion-strengthened glass. Lapisan layar iPhone tersebut juga tergores di level 6 yang sama.
Dengan menggunakan Diamod Selector II untuk memeriksa kandungan batu permata, lapisan kaca di Apple Watch Edition Series 3 memang merupakan safir. Namun tampaknya, kaca safir yang diadopsi Apple bukan kualitas terbaik.
Berikut videonya:
Klik tautan ini jika video di atas tidak muncul.
Baca juga:
- iPhone 8, Apple Watch Series 3, dan Apple TV 4K Resmi Meluncur Hari Ini
- Selamat Datang Apple Watch Series 3! Koneksi Cellular, CPU Lebih Cepat dan Sensor Baru
- Koneksi Cellular Apple Watch Series 3 Tidak Bekerja di Luar Negeri
Mengusung case keramik yang diklaim sekuat stainless steel dan tahan lama, Apple Watch Edition Series 3 tersedia dalam dua warna, White Ceramic dan Gray Ceramic. Sebagaimana model lainnya, Apple Watch Edition Series 3 juga sudah mendukung konektivitas LTE.
[source site_name = “JerryRigEverything” site_url = “https://www.youtube.com/watch?time_continue=219&v=9EBgaxFfDA0”][/source]
Akses juga MakeMac melalui MM Reader untuk iPhone