Follow Us

Apple Beli 2 Musim Serial Drama TV Dibintangi Jennifer Aniston & Reese Witherspoon

Andri Alfansyah - Kamis, 09 November 2017 | 14:38
Apple Beli 2 Musim Serial Drama TV Dibintangi Jennifer Aniston & Reese Witherspoon

Dua aktris terkenal Hollywood, Jennifer Aniston dan Reese Witherspoon, dikabarkan sudah diresmikan bakal membintangi serial drama baru yang diproduksi Apple. Hal ini menyusul pencipta iPhone itu sudah membeli lisensinya.

Apple sebagaimana dilaporkan Hollywood Reporter (via 9to5Mac) sudah membeli dua musim serial drama TV baru tersebut untuk ditayangkan di Apple Music. Jumlah episode untuk dua musim adalah sebanyak 20 episode.

Di samping menjadi bintang utamanya, Aniston dan Witherspoon bersama Michael Ellenberg dalam laporan itu didapuk Apple untuk menjadi eksekutif produser dari serial drama TV tersebut.

The tech giant has picked up the untitled project with a straight-to-series, two-season order (20 episodes total). Aniston (Friends) and Witherspoon (Big Little Lies) will star, executive produce and co-own the show alongside Michael Ellenberg’s Media Res company, which will produce the series for Apple.

Meski sudah membeli serial drama tersebut, Apple disebutkan belum memberikan judul untuk serial drama TV yang dibintangi Aniston dan Witherspoon itu. Namun begitu, serial drama tersebut adalah tentang ritual sehari-hari orang-orang terkenal di AS di pagi hari.


Baca juga:


Jumlah dana yang digelontorkan Apple untuk membeli dua musim serial drama TV itu sendiri tidak terungkap berapa pastinya. Begitu juga dengan naskahnya yang saat ini belum ada. Menurut kabar, Apple berencana membuat drama TV yang cocok untuk ditonton keluarga.

Apple rencananya masih menyiapkan serial TV lainnya di masa mendatang untuk bersaing dengan Netflix, Amazon, dan lainnya. Salah satunya adalah serial Amazing Stories yang siap diproduksi sutradara Steven Spielberg.

[source site_name = “9to5Mac” site_url = “https://9to5mac.com/2017/11/08/apple-jennifer-aniston-reese-witherspoon-tv-show/”][/source]


Akses juga MakeMac melalui MM Reader untuk iPhone

Editor : Andri Alfansyah

Latest