Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Apple Sukses Jual 6 Juta Unit iPhone X selama Gelaran Black Friday

Andri Alfansyah - Rabu, 29 November 2017 | 07:05
Hari belanja tahunan Black Friday di Amerika Serikat dan Kanada pekan lalu menyisakan kegembiraan bagi Apple. Pasalnya, penjualan iPhone X di hari tersebut cukup sukses.

Hari belanja tahunan Black Friday di Amerika Serikat dan Kanada pekan lalu menyisakan kegembiraan bagi Apple. Pasalnya, penjualan iPhone X di hari tersebut cukup sukses.

Hari belanja tahunan Black Friday yang digelar di seluruh penjuru Amerika Serikat dan Kanada pekan lalu menyisakan kegembiraan luar biasa bagi Apple. Pasalnya, penjualan iPhone X di hari tersebut cukup sukses.

Menurut analis dari Rosenblatt China Technology, Jun Zhang, seperti dilansir Streetinsider, Apple berhasil menjual sebanyak 6 juta unit selama gelaran Black Friday tahun ini. Sehingga total penjualannya sejauh ini mencapai 15 juta unit.

iPhone X dengan media penyimpanan 256GB menjadi varian yang lebih populer. Permintaan terhadap varian ini tercatat dua kali lipat dibandingkan dengan varian dengan media penyimpanan 64GB.

Melihat suksesnya penjualan iPhone X sejauh ini, analis yang sama telah menaikkan prediksi total penjualan iPhone X kuartal terakhir 2017. Diprediksikan total pengapalan iPhone baru tersebut mencapai 30 juta unit dari sebelumnya 27–28 juta unit.

Selain itu, analis dari Rosenblatt meyakini produksi iPhone X saat ini sudah meningkat ke angka 3 juta unit per pekan. Produksinya diprediksikan bakal meningkat menjadi 4 juta unit per pekan di Desember.


Baca juga:


Sebelumnya, peningkatan produksi iPhone X juga pernah disampaikan analis dari KGI Securities, Ming chi-Kuo, beberapa waktu lalu. Saat itu, dia mengatakan bahwa produksi iPhone X Foxconn sudah meningkat drastis menjadi 400.000รขโ‚ฌโ€œ550.000 unit per hari.

Peningkatan produksi iPhone X disebut bukan indikasi permintaan pasar menurun. Sebaliknya, Kuo mengatakan permintaan konsumen terhadap iPhone baru tersebut masih sangat kuat. Terbukti dari suksesnya penjualan selama gelaran Black Friday.

Adapun harga saham Apple per lembar yang ditargetkan Rosenblatt tidak berubah. Mereka menargetkan harga saham pencipta iPhone tetap berada di kisaran harga $180 per lembar. mereka pun memberikan rekomendasi untuk membeli saham Apple.

[source site_name = “Streetinsider” site_url = “https://www.streetinsider.com/Analyst+Comments/Apple+%28AAPL%29%3A+iPhone+X+Production+Ahead+of+Schedule%2C+6+Mil+Est+Sold+Through+Black+Friday+Weekend+-+Rosenblatt/13544265.html”][/source]


Akses juga MakeMac melalui MM Reader untuk iPhone

Editor : MakeMac





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x