Beberapa waktu lalu beredar rumor menyebutkan Apple bakal meluncurkan tiga model iPhone generasi berikutnya tahun depan dengan mengusung desain mirip seperti iPhone X. Salah satunya adalah model yang bakal punya layar LCD 6,1 inci.
Nah iPhone baru dengan layar jumbo tersebut kabarnya bakal dilengkapi dengan cangkang bukan terbuat dari kaca seperti iPhone 2017. Melainkan cangkang belakangnya terbuat dari metal seperti iPhone 7 dan iPhone 7 Plus.
Hal itu diungkapkan sebuah sumber yang mengetahui rencana Apple. Dilansir Nikkei Asian Review, sumber tersebut juga mengatakan bakal ada dua iPhone baru lainnya yang dilengkapi layar OLED 6,2/6,3 inci dan 5,8 inci. Analis Ming Chi-Kuo menyebut bakal ada iPhone baru dengan layar 6,5 inci.
“The 6.1-inch LCD model will likely sport a metal back [like older iPhone handsets] that will come in several colors,” said the source, adding that the two OLED handsets will come in two sizes: one either 6.2 or 6.3 inches long, and the other 5.8 inches.Dalam laporan yang sama, Casetek disebut-sebut bakal memasok komponen cangkang metal buat iPhone baru dengan layar 6,1 tersebut. Pasalnya, mereka adalah anak perusahaan Pegatron, yang juga seperti diketahui merakit iPhone.
Baca juga:
- (Rumor) Apple Siapkan Tiga iPhone 2018 dengan Tambahan Layar 6,1 Inci & 6,5 Inci
- (Rumor) Apple Siapkan 2 Model iPhone X di 2018, Usung Frame Metal Lebih Kompleks
- Tinggalkan Touch ID, Apple Bakal Adopsi Face ID di Semua iPhone 2018
Jika benar Apple bakal kembali mengadopsi cangkang belakang dari metal, iPhone 6,1 inci tersebut sepertinya tidak akan mendukung teknologi pengisian baterai secara nirkabel (wireless charging) seperti iPhone X dan iPhone 8.
Terlepas dari ketiadaan layar OLED dan wireless charging, iPhone 6,1 inci tersebut tentunya bakal hadir dengan harga jual yang lebih murah. Bagi pengguna, hal ini adalah kabar gembira mengingat untuk mendapatkan iPhone X yang punya layar bezeless, kocek yang harus dikeluarkan di atas 15 juta rupiah untuk meminangnya.
[source site_name = “Nikkei Asian Review” site_url = “https://asia.nikkei.com/Business/AC/Apple-planning-LCD-iPhone-with-metal-case-for-2018-source?page=1”][/source]
Akses juga MakeMac melalui MM Reader untuk iPhone