Produk-produk Apple sudah biasa kena sasaran penjiplakan oleh sejumlah vendor smartphone yang menjadi pesaingnya. iPhone X yang baru bahkan tidak luput dari tindakan yang sama.
Vendor ponsel lain asal Tiongkok, LEAGOO, dikabarkan berencana meluncurkan ponsel LEAGOO S9 yang tampangnya sangat dikenal para pengguna Apple. Ya dengan hanya melihat sekilas saja, desainnya memang sangat mirip seperti iPhone X.
Bocoran foto-foto ponsel yang diklaim sebagai iPhone X versi Android bikinan LEAGOO tersebut kini sudah beredar luas di dunia maya. Dari foto, sebagaimana dilansir dari Android Headlines, ponsel tersebut dilengkapi dengan layar bezeless dengan sudut-sudut membulat.
Tidak hanya itu, LEAGOO S9 juga punya fitur Notch di bagian bezel atas seperti di iPhone X. Kemiripan juga terlihat di bagian belakang bodi. Ponsel tersebut seperti dilengkapi kamera lensa ganda yang menghadap vertikal. Sedangkan lampu kilat berada di antara dua kamera.
Masih di bagian belakang. Ponsel tersebut dilengkapi bulatan kecil yang tidak lain adalah pemindai sidik jari yang posisinya berada di bagian tengah atas seperti halnya di ponsel-ponsel kebanyakan yang ada di pasaran saat ini.
Baca juga:
- Smartphone Baru dari OnePlus Jiplak Desain iPhone 7 Plus
- Sering Ditiru Kompetitor, Apple Bakal Singkirkan Aluminium di iPhone 2017
- Tuduh Apple Tiru Desain Ponsel, Perusahan Ini Ternyata Sudah Bangkrut
Begitu juga dengan material bodi yang digunakan. Berdasarkan penampakannya, LEAGOO S9 mengadopsi metal di bagian bingkai dan kaca untuk bodi depan dan belakang. Sedangkan tombol-tombol fisik diposisikan di samping perangkat.
Selain desain, tidak ada bocoran mengenai spesifikasi yang digunakan LEAGOO S9. Namun menurut dugaan, LEAGOO S9 adalah ponsel buat menyasar kelas bawah atau menengah dengan spesifikasi biasa dan harga yang terjangkau.
Sebelumnya, vendor ponsel Tiongkok yang kerap menjiplak produk Apple adalah Xiaomi. Mereka mengeluarkan ponsel merek Mi Phone mirip iPhone dan Mi Pad mirip seperti iPad. Belum lagi, sistem antarmukanya yang juga mirip seperti iOS.
Penamaan Mi iPad sempat mendapatkan protes dari Apple lantaran pengucapannya sangat mirip dengan iPad. Sehingga, Apple beberapa waktu lalu memenangkan gugatan untuk melarang pendaftaran merek dagang Mi iPad di Eropa.
[source site_name = “Android Headlines” site_url = “https://www.androidheadlines.com/2017/12/leak-leagoos-iphone-x-look-alike-is-coming-the-leagoo-s9.html”][/source]
Akses juga MakeMac melalui MM Reader untuk iPhone