Laman toko online Apple regional Amerika Serikat untuk produk refurbished kedatangan produk baru, yaitu iPhone 7 dan iPhone 7 Plus. iPhone versi refurbished tersebut dijual dengan harga lebih murah daripada model barunya.
iPhone 7 versi refurbished tersedia lengkap dalam beragam varian warna (Black, Jet Black, Silver, Gold, dan Rose Gold) dan kapasitas storage. iPhone 7 dengan kapasitas storage 32GB dijual dengan harga $499, iPhone 7 128GB dijual $589, dan iPhone 7 256B $679.
Sementara iPhone 7 Plus refurbished yang tersedia adalah model dengan kapasitas storage 32GB dan 128GB, masing-masing model dibanderol dengan harga $599 dan $689. Sedangkan persediaan model iPhone 7 Plus dengan kapasitas 256GB kosong.
Sebagai perbandingan harga iPhone 7 yang baru di AS djual masing-masing $549 untuk model 32GB dan $649 untuk model 128GB. Sedangkan iPhone 7 Plus baru dijual dengan harga $669 dan $769.
Ya bisa kamu lihat perbedaan harga antara iPhone 7 refurbished dan baru tidak terlampau jauh. Perbedaannya berkisar antara $50 – $80 lebih murah. Meski begitu, kualitas iPhone refurbished tidak ada bedanya dengan produk baru.
Baca juga:
- Cara Mengecek iPhone Baru, Refurbished atau Replacement Unit
- iMac 21,5 Inci 2017 Resmi Hadir dalam Versi Refurbished
- Apple Kini Jual MacBook Pro 13 Inci 2017 Versi Refurbished
Buat kamu yang belum tahu, produk refurbished adalah istilah yang digunakan untuk menyebut perangkat seken atau bekas yang ditarik oleh Apple. Bisa berupa hasil dari klaim garansi atau adanya cacat minor.
Produk yang ditarik tadi kemudian diperbaiki, dibersihkan, dan diuji ulang secara menyeluruh dengan proses yang sangat ketat, dan dikemas dengan kotak putih yang baru. Termasuk baterai, cangkang, buku panduan, dan aksesoris juga baru.
Setelah lolos perbaikan dan pengujian, produk tersebut dijual kembali oleh Apple dengan harga lebih murah dengan mencantumkan keterangan produk yang diperbarui atau refurbished. Menariknya, produk refurbished juga sudah termasuk garansi selama setahun seperti produk baru lainnya.
[source site_name = “Apple” site_url = “https://www.apple.com/shop/browse/home/specialdeals/iphone”][/source]
Akses juga MakeMac melalui MM Reader untuk iPhone