Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Beberapa Pengguna Keluhkan Tidak Dapat Terima Telepon di iPhone X

Andri Alfansyah - Senin, 05 Februari 2018 | 09:49
Beberapa pengguna iPhone X dikabarkan mengalami suatu isu yang menyebabkan mereka tidak dapat menerima penggilan telepon dengan normal.

Beberapa pengguna iPhone X dikabarkan mengalami suatu isu yang menyebabkan mereka tidak dapat menerima penggilan telepon dengan normal.

Beberapa pengguna iPhone X – jumlahnya terus bertambah – dikabarkan mengalami suatu isu yang menyebabkan mereka tidak dapat menerima penggilan telepon dengan normal di perangkat miliknya seperti sebelumnya.

Dilaporkan 9to5Mac, pengguna tersebut tidak bisa menerima panggilan telepon dikarenakan layar iPhone X tidak menyala saat ponsel berbunyi. Sehingga menyulitkan mereka dalam mengakses tombol untuk menerima atau menolak panggilan telepon tersebut.

Menurut salah seorang pengguna dalam forum diskusi Apple, layar iPhone X miliknya baru menyala 6 – 8 detik kemudian saat ada panggilan telepon masuk. Berbagai cara dilakukan seperti melakukan restart dan hard reset, namun isu tersebut dituturkan masih terjadi.

When ever i receive an incoming call in my iphone x, ringtones starts but the display come sin after 6–8 seconds .

When ever i restart my iphone x the problems gets automatically solved and after 15–20 calls the same problem starts again

I have performed the hard reset as well as the soft reset of my iphone x but it was of no use. Kindly help.

Tidak diketahui dengan pasti apa yang menyebutkan isu tersebut muncul, apakah software atau hardware. Pasalnya melakukan restore iOS dilaporkan tidak dapat menyelesaikan masalah.

Pengguna yang lain menyebutkan fungsi telepon di iPhone X miliknya berjalan nornal setelah dia melakukan restore iOS. Namun selang beberapa hari kemudian, isu tersebut kembali muncul.


Baca juga:


Begitu juga dengan penggantian unit, pengguna yang mengunjungi Apple Support dan mendapatkan penggantian unit untuk iPhone X yang bermasalah miliknya mengatakan masih menjumpai isu yang sama. Dia menduga bahwa isu tersebut disebabkan masalah software.

Ternyata masalah di beberapa iPhone X bukan hanya itu saja, pengguna juga dilaporkan menemukan masalah lain yang berkaitan dengan sensor proximity. Layar iPhone X disebutkan tetap menyala meski dijauhkan dari daun telinga.

Untungnya, Apple sudah mengetahui isu yang menimpa beberapa iPhone X tersebut. Mereka kabarnya tengah melakukan penyelidikan untuk mengetahui penyebabnya. Jadi ini adalah soal waktu hingga mereka merilis perbaikannya segera.

[source site_name = “9to5Mac” site_url = “https://9to5mac.com/2018/02/04/iphone-x-cant-answer-calls-issue/”][/source]


Akses juga MakeMac melalui MM Reader untuk iPhone

Editor : MakeMac





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x