Follow Us

Apple Kuasai 51% Pendapatan di Pasar Ponsel Pintar Selama Kuartal 4 2017

Andri Alfansyah - Senin, 19 Februari 2018 | 16:24
Apple Kuasai 51% Pendapatan di Pasar Ponsel Pintar Selama Kuartal 4 2017

Apple boleh saja bukan pabrikan yang menjual ponsel pintar lebih lebih banyak dari pesaingnya, sebut saja Samsung. Namun dalam hal jumlah pendapatan dari penjualan ponsel di seluruh dunia, mereka adalah penguasanya.

Menurut firma riset Strategy Analytics, Apple berhasil menguasai pendapatan sebanyak 51 persen di pasar ponsel pintar selama kuartal keempat 2017 lalu. Di periode tersebut, mereka mengantongi pendapatan sebesar $61,4 miliar.

Pendapatan Apple di pasar ponsel pintar ini naik dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu. Saat itu, mereka mengantongi pendapatan sebesar $54,2 miliar dengan pangsa pasar mencapai 48,5 persen.

Total pendapatan Apple di kuartal tersebut tercatat tiga kali lipat daripada yang mampu diraup Samsung dan hampir 7 kali lipat dari pabrikan ponsel China, Huawei. Pabrikan dari Korea Selatan itu hanya mampu mengantongi $18,9 miliar dengan pangsa pasar sebesar 15,7 persen.

Seperti Apple, Samsung juga mencatat kenaikan pendapatan di periode tersebut dibandingkan dengan periode yang sama di tahun sebelumnya. Di kuartal terakhir 2017, pendapatan mereka terekam 14,5 persen.

Sementara itu, Huawei harus puas mengantongi pendapatan sebesar $8,4 miliar dan pangsa pasar mencapai 7 persen. Pendapatan mereka juga naik 0,5 persen di kuartal keempat 2017 dibandingkan kuartal keempat 2016.


Baca juga:


Penjualan iPhone X menjadi pendorong kenaikan pendapatan Apple. Neil Mawston dari Strategy Analytics mengatakan permintaan konsumen terhadap iPhone X yang diluncurkan awal November tahun lalu cukup kuat.

Berkat iPhone X, harga jual rata-rata iPhone meningkat tajam atau hampir tiga kali lipat dari harga jual rata-rata ponsel pintar di dunia. Dari $695 di kuartal keempat 2016 menjadi $796 di kuartal keempat 2017.

iPhone X adalah iPhone paling mahal yang dijual Apple. Mereka menjualnya dengan harga mulai $999. Tak heran apabila Apple meraup untung besar dari penjualan iPhone, khususnya iPhone X yang punya layar nyaris bezeless dan Face ID tersebut.

[source site_name = “Strategy Analytics” site_url = “https://www.strategyanalytics.com/strategy-analytics/news/strategy-analytics-press-releases/strategy-analytics-press-release/2018/02/15/strategy-analytics-apple-iphone-takes-huge-51-percent-share-of-global-smartphone-revenues-in-q4-2017#.WoW-TBPwZm8”][/source]


Akses juga MakeMac melalui MM Reader untuk iPhone

Editor : Andri Alfansyah

Latest