Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Phil Schiller Jelaskan Alasan App Store Menolak Aplikasi Steam Link

Bagus Hernawan - Minggu, 27 Mei 2018 | 16:00
Phil Schiller punya penjelasan untuk aplikasi Steam Link yang ditolak dari App Store. Simak infonya!

Phil Schiller punya penjelasan untuk aplikasi Steam Link yang ditolak dari App Store. Simak infonya!

Aplikasi game streaming bernama Steam Link dari Valve sudah ditolak masuk App Store pada berita sebelumnya. Pihak Apple memilih untuk tidak berkomentar pada saat tim MakeMac membagikan info tersebut. Namun hari ini Phil Schiller ( Apple SVP of Worldwide Marketing) memberikan penjelasan melalui email kepada sejumlah Apple Fanboy yang bertanya.

Menurut Phil Schiller, Steam Link melakukan beberapa pelanggaran kebijakan untuk aplikasi di App Store. Saat ini pihak App Store dan Valve sedang bekerjasama untuk memperbaiki masalah tersebut. Berikut ini kutipannya:

We would love for Valve’s games and services to be on iOS and AppleTV. Unfortunately, the review team found that Valve’s Steam iOS app, as currently submitted, violates a number of guidelines around user generated content, in-app purchases, content codes, etc.


Baca Juga:


Dapat kamu simak dalam kutipan tersebut, Phil Schiller menjelaskan beberapa pelanggaran yang ada di Steam Link. Mulai dari fitur user generated content, in-app purchases, content codes dan beberapa lainnya. Salah satu yang mungkin menjadi perhatian paling utama dari Apple adalah in-app purchases. Ya, Steam Link dibuat sebagai aplikasi games streaming untuk mengunduh games di akun Steam yang biasa kamu mainkan di komputer dan berjalan secara remote desktop.

Salah satu bagian dari fitur Steam adalah belanja atau membeli games dengan Steam Account. Hal ini kabarnya juga bisa dilakukan melalui Steam Link – tentunya fitur ini bisa melanggar ketentuan dari Apple. Karena pengguna melakukan pembelian aplikasi di luar App Store untuk digunakan di produk Apple.

Semoga saja pihak App Store dan Valve bisa menemukan jalan tengah untuk menghadirkan aplikasi Steam Link dan membuat kamu bisa menikmati games standar komputer di perangkat iOS atau Apple TV. Bagaimana pendapat kamu, sudah tidak sabar mencoba Steam Link? Bagikan di kolom komentar ya!


Apple Tolak Aplikasi Steam Link dari Valve di App Store, Apa Alasannya?

[source site_name = “MacRumors” site_url = “https://www.macrumors.com/2018/05/26/steam-link-rejection-phil-schiller/”][/source]


Akses juga MakeMac melalui MM Reader untuk iPhone

Editor : MakeMac





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x