Memasuki tahun yang baru tentu lebih baik diisi dengan game yang baru pula. Untung bagi kita para gamer, Crescent Moon Games telah menyiapkan banyak sekali kejutan di tahun 2019 ini.
Kejutan pertama merupakan hasil kolaborasi mereka dengan pengembang Ian Crail, yang saat ini baru berumur 17 tahun, dengan gamenya yang berjudul Galaxy Stack.
Galaxy Stack adalah gabungan dari sebuah game menyusun menara dengan genre vertical shoot ’em up. Kamu ditugaskan untuk menembaki musuh, dimana reruntuhan pesawat musuh tersebut nantinya akan menumpuk di bawah, menjadi semakin tinggi.
Tujuan dari game tersebut adalah mencoba berusaha menumpuk reruntuhan bangkai pesawat musuh menjadi setinggi mungkin. Kamu bisa melihat aksi dari Galaxy Stack lewat video dibawah:
Klik tautan ini jika video di atas tidak muncul.
Baca Juga:
- ‘Space Haven’ Sebuah Game Strategi Terinspirasi ‘FTL’ & ‘X-COM’ Mendapatkan Trailer Baru
- Game Terbaru Milik SEGA, ‘Revolve8’ Siap Dirilis, Pre-Registrasi Dibuka Sekarang
- Sebuah Puzzle RPG Baru ‘King Crusher’ Siap Hadir Minggu Depan!
Menurut jadwal, Galaxy Stack akan diluncurkan pada 16 Januari seharga 15ribu. Tapi jika kamu mau, kamu bisa langsung melakukan pre-order sekarang juga lewat link yang sudah saya berikan dibawah.