Apple baru saja merilis update sistem operasi iOS 14.5 beta 4 untuk kalangan developer dan public.
Update iOS 14.5 beta 4 bisa diunduh melalui menu Settings > Software Update jika sebelumnya telah memakai beta 3.
Terdapat sejumlah pembaruan yang dihadirkan Apple dalam update iOS 14.5 beta 4.
Mulai dari dukungan integrasi iOS 14.5 dengan watchOS 7.4 yang memungkinkan pengguna memakai Face ID dengan masker.
Baca Juga: PowerBeats Pro Segera Mendukung Fitur Find My di Update iOS 14.5
Dilansir dari 9to5mac, terdapat pula tambahan tab 'Items' pada aplikasi Find My untuk iPhone dan iPad.
Fitur ini dapat digunakan untuk melacak barang dengan AirTags dan aksesoris third-party.
Dalam Update iOS 14.5 ditemukan kode terkait dengan fitur Apple Card Family Sharing.
Ada dua pengaturan baru yang tersedia, yaitu Allow Spending Only dan Become Co-Owners.
Allow Spending Only memungkinkan anggota keluarga tidak bisa melihat beberapa rincian, seperti total tagihan dan catatan transaksi.
Sementara Become Co-Owners memungkinkan keluarga dengan level ini dapat melihat semua detail transaksi.
Lebih lanjut, iOS 14.5 beta 4 menghadirkan pembaruan untuk Apple Music, seperti gestur swipe, berbagi lirik dan lainnya.
Beberapa fitur baru lain yang tersedia di iOS 14.5 beta 4 adalah waze-like di Apple Maps, dukungan Controller PS5 dan Xbox Series X, serta booting iPad dengan layar horizontal.
Baca Juga: Intip 217 Emoji Baru iOS 14.5 Beta 2, Ada Jarum Suntik dan AirPods Max
Khusus untuk Apple Maps, ada satu fitur baru tambahan yang tengah diuji coba dalam iOS 14.5 beta 4.
Melansir MacRumors, fitur ini memungkinkan untuk melihat data kerumuman di tempat tertentu secara real-time.
Fitur tersebut bisa dilihat lewat tab "Location Services". Nantinya pengguna dapat mengetahui seberapa ramai orang di tempat yang terkait.
Update iOS 14.5 sendiri kabarnya akan dirilis secara umum dalam waktu dekat. So, mari kita tunggu saja! (*)