Bekerja Sama dengan UNICEF, Apple Buka Donasi untuk Warga Ukraina

Sabtu, 05 Maret 2022 | 12:52
processer.media

Ilustrasi logo Apple yang dibalut warna khas bendera Ukraina

Perang Rusia-Ukraina telah berkecamuk sejak beberapa hari yang lalu (24/2/2022).

Dalam perkembangannya banyak pihak eksternal yang kemudian terlibat, terkhusus untuk membantu Ukraina menghadapi invasi Rusia.

Keterlibatan pihak-pihak di luar Ukraina dan Rusia sendiri bisa dalam berbagai macam bentuk.

Salah satunya yang baru saja dilakukan oleh Apple, yang mana perusahaan raksasa asal Amerika Serikat ini resmi membuka donasi untuk Ukraina.

Baca Juga: Saham Apple Terjun Bebas Setelah Rusia Putuskan Serang Ukraina

Melansir dari MacRumors, Apple sendiri bekerja sama dengan badan kemanusiaan dunia, UNICEF, untuk menyalurkan donasi itu.

Rencananya, donasi dari para pengguna Apple akan disalurkan langsung kepada warga dan rakyat Ukraina yang membutuhkan.

Harapannya, uluran tangan yang diberikan pengguna Apple bisa membantu warga Ukraina untuk bertahan di situasi peperangan yang tengah melanda negaranya.

Sementara itu, guna mempermudah proses donasi, Apple secara khusus meluncurkan sebuah banner.

Banner itu dapat diakses secara langsung oleh publik lewat situs resmi apple.com.

Nantinya, banner donasi tersebut akan mengarahkan publik ke laman iTunes.

Melalui laman iTunes, pengguna Apple melakukan donasi dengan cara memasukkan Apple ID dan memilih metode pembayaran yang diinginkan.

Pengguna Apple bisa memberikan donasi untuk Ukraina dengan nilai yang beragam, mulai dari USD 5 (Rp 70 ribu) sampai USD 200 (Rp 2,8 juta).

Seperti sudah disebutkan, donasi dari para pengguna Apple untuk Ukraina akan disalurkan langsung melalui UNICEF.

Selain banner yang ada di situs apple.com, banner serupa juga tersedia di App Store dan aplikasi Apple News.

Baca Juga: Tim Cook: Apple Siap Dukung Upaya Kemanusiaan di Ukraina

Lebih lanjut, sebelumnya CEO Apple Tim Cook sudah terlebih dahulu mengumumkan bahwa Apple dan karyawannya akan melakukan donasi untuk Ukraina.

Tim Cook mengatakan, Apple akan memberlakukan sistem donasi 2:1 terhadap para karyawannya.

Maksudnya, Apple bakal memberikan nilai donasi 2x lipat lebih banyak dari nilai donasi yang diberikan oleh karyawannya. (*)

Editor : Bagus Hernawan

Baca Lainnya