Apple Mulai Jual MacBook Pro 2021 Refurbished, Segini Harganya

Minggu, 03 April 2022 | 15:17
Apple

MacBook Pro 14 dan 16 inci dengan chipset Apple Silicon M1 Pro dan M1 Max

Apple mulai melakukan penjualan MacBook Pro 14 inci dan 16 inci versi refurbished dengan chipset M1 Pro dan M1 Max.

Penjualan MacBook Pro 2021 refurbished dilakukan di situs resmi Apple Store mulai 1 April 2022.

MacBook Pro 2021 refurbished dijual dengan harga yang lebih murah daripada versi standar.

Baca Juga: Petinggi Apple Bahas Fitur Universal Control dan Shortcuts for Mac

Apple menawarkan MacBook Pro 2021 refurbished dengan berbagai konfigurasi chipset dan penyimpanan.

Pengguna bisa memilih model MacBook Pro 2021 dengan chipset M1 Pro atau M1 Max.

MacBook Pro 14 inci dengan chipset M1 Pro 8-core CPU, 14-core GPU, penyimpanan 1TB dibanderol USD 1.800 atau sekitar Rp 25,8 juta.

Harga tersebut lebih murah dibandingkan MacBook Pro 14 inci versi standar yang dibanderol dengan harga sekitar Rp 31 juta.

Baca Juga: Hasil Teardown iFixit: Baterai iPad Air 2022 Lebih Mudah Diganti

Kemudian, Apple juga menawarkan MacBook Pro 16 inci versi refurbished.

MacBook Pro 16 inci refurbished dengan chipset M1 Max 10-core CPU, 32-core GPU, dan penyimpanan 1TB dibanderol dengan harga USD 3.149 atau sekitar Rp 45,2 juta.

Harga MacBook Pro 16 inci lebih murah dari versi standar yang dibanderol dengan harga USD 3,499 atau sekitar Rp 50 juta.

Apple
Apple

MacBook Pro 16 inci refurbished

Baca Juga: Apple Masuk 100 Perusahaan Paling Berpengaruh di 2022 versi Majalah Time

Sebagai informasi, stok MacBook Pro 2021 refurbished cukup terbatas.

Hal tersebut dikarenakan jumlah stok tergantung pada banyaknya pengguna yangmengirim MacBook Pro 2021 merekake Apple untuk diperbaiki, klaim garansi, atau karena pembelian tukar tambah.

Apple biasanya rutin memperbarui stok ketersediaan MacBook Pro 2021 refurbished jika perangkat sudah tersedia.

Bagi kamu yang belum tau, seluruh produk refurbished dari Apple memiliki garansi 1 tahun.

Garansi produk refurbished ini sama dengan garansi produk standar. Garansi ini dapat diperpanjang dengan AppleCare+.

Apple menjual produk refurbished dengan manual book dan aksesoris yang sama dengan produk versi standar.

Setiap produk refurbished melewati proses pengujian kualitas, perbaikan, pengemasan ulang, dan pemberhisan yang ketat.

(*)

Tag

Editor : Bagus Hernawan