Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

9 Pengaturan Pertama Setelah Unboxing iPhone

Bagus Hernawan - Rabu, 06 Maret 2019 | 15:18
9 Pengaturan Pertama Setelah Unboxing iPhone

Apakah kamu berencana membeli iPhone dalam waktu dekat? Selamat!

Sebelum membeli, mungkin kamu penasaran apa saja pengaturan yang akan kamu temukan untuk pertama kali setelah unboxing atau mengeluarkan iPhone untuk pertama kali?

Dalam artikel ini tim MakeMac akan membagikan langkah demi langkah dari 9 pengaturan pertama saat unboxing perangkat iPhone. Yuk simak langsung!

1. MenyalakanPerangkat iPhone

Langkah pertama adalah menyalakan perangkat iPhone.

Kamu akan disambut dengan ucapan “Halo” dalam beragam bahasa dan panduan dengan suara jika tidak dapat melihat layar karena keterbatasan penglihatan dan harus menggunakan VoiceOver.

Langkah selanjutnya adalah memilih bahasa yang akan digunakan serta negara dan regionalnya.

2. Pertimbangkan untuk Menggunakan Quick Start

Jika kamu punya perangkat iOS lain yang sudah digunakan sebelumnya, pertimbangkan untuk menggunakan fitur Quick Start ya.

Mode Quick Start akan membantu kamu melakukan beberapa pengaturan lainnya secara otomatis dan membuat perangkat baru menggunakan Apple ID yang sama.

Namun jika tidak ada, silakan tekan tombol “Set Up Manually” untuk masuk ke pengaturan berikutnya.

3. Aktivasi Perangkat iPhone

Gunakan koneksi internet dari jaringan Wi-Fi, Cellular Data atau hubungkan perangkat iPhone ke iTunes di komputer yang terkoneksi internet.

Proses ini bernama aktivasi dan jika dilakukan pada perangkat iPhone atau iPad dengan jaringan Cellular Data, maka memerlukan SIM Card.

Baca Juga : 10 Pertanyaan Seputar iPhone Dual SIM untuk Pengguna Pemula

4. Pengaturan Keamanan

Pengaturan keamanan juga termasuk dalam salah satu langkah yang harus kamu lakukan setelah unboxing perangkat iPhone.

Jika kamu menggunakan iPhone X atau yang lebih baru, lakukan pengaturan Face ID sesuai dengan panduan yang tampil di layar. Baru setelah itu atur Passcode Lock sebagai keamanan tambahan.

Jika kamu menggunakan iPhone 8 Plus atau iPhone lain yang masih menggunakan Touch ID, silakan daftarkan sidik jari yang nantinya sering kamu gunakan untuk membuka iPhone. Baru setelah itu atur Passcode Lock sebagai keamanan tambahan.

5. Restore atau Set Up as New Device

Sudah pernah menggunakan iPhone sebelumnya dan punya Backup di iCloud atau iTunes di komputer?

Jika iya, kamu bisa memilih fitur Restore from iCloud Backup atau Restore from iTunes Backup.

Jika tidak ada atau ingin mulai menggunakan perangkat dengan fresh atau tanpa terhubung ke cadangan data sebelumnya, silakan pilih Set Up as New iPhone.

Pilihan terakhir adalah Move Data from Android jika sebelumnya kamu menggunakan perangkat smartphone dengan sistem operasi Android.

6. Login dengan akun Apple ID

Langkah keenam dari proses pengaturan iPhone baru adalah masuk ke akun Apple ID.

Kamu bisa membuat Apple ID terlebih dahulu lewat laman Appleid.apple.com atau gunakan pengaturan yang tersedia di halaman tersebut.

Jika sudah selesai dengan bagian ini, silakan tekan Next untuk masuk pengaturan berikutnya.

Baca Juga : Apakah Apple ID Bisa Digunakan di Banyak Perangkat?

7. Aktifkan Siri dan Layanan Lainnya

Langkah berikutnya adalah mengaktifkan Siri, personal assistant buatan Apple.

Tekan tombol Continue untuk mengaktifkan Siri dan mereka panggilan kepada Siri dalam beberapa langkah mudah.

Kamu juga bisa memilih untuk melanjutkan pengaturan ini di lain waktu dengan menekan tombol “Set Up Later in Settings”.

8. Akses Pengaturan Screen Time

Screen Time adalah fitur baru di iOS 12 untuk membantu kamu memantau durasi dan kebiasaan dalam menggunakan perangkat iOS sehari-hari.

Kamu juga bisa mengatur App Limit untuk membatasi durasi penggunaan aplikasi berdasarkan kategori atau secara spesifik.

Jika tidak ingin mengatur Screen Time saat ini, silakan tekan tombol “Set Up Later in Settings”.

9. Automatic Update

Semenjak iOS 12, Apple mengenalkan fitur Automatic Update yang bisa diaktifkan atau dimatikan dengan lebih jelas.

Bahkan pengaturna ini juga tampil di halaman pengaturan awal setelah kamu unboxing iPhone untuk pertama kali.

Silakan tekan Continue untuk mengaktifkan fitur Automatic Update atau pilih Update Manually jika ingin melakukan update iOS sesuai waktu yang kamu inginkan.

Selesai, Selamat Menggunakan iPhone Baru!

Setelah selesai dengan semua langkah di atas, kamu bisa masuk ke Homescreen perangkat iPhone dan menemukan semua aplikasi bawaan dan aplikasi pengaturan (Settings).

Silakan lakukan beragam pengaturan yang sesuai dengan kebiasaa kamu, akses App Store untuk mengunduh aplikasi lain atau hal lainnya.

Editor : MakeMac

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x