Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Microsoft Kerjakan Mini Konsol Xbox Mendukung iOS 13 dan iPadOS

Nicolaus Prama - Kamis, 11 Juli 2019 | 15:25
Rancangan konsol Xbox mini milik Microsoft
windowscentral.com

Rancangan konsol Xbox mini milik Microsoft

Sadar akan potensi perkembangan mobile gaming, Microsoft bergerak cepat.

Microsoft tengah merancang membuat konsol Xbox baru untuk pemain mobile gaming.

Targetnya, konsol ini mampu digunakan pada iPhone, iPad, dan perangkat mobile lainnya.

Baca Juga: iPadOS Membuat iPad Dapat Dipasangkan dengan Kontroler Xbox dan PS4

Rencana ini termasuk dalam proyek xCloud service yang telah lama digulirkan Microsoft.

Proyek xCloud akan membuat para gamers dapat bermain games Xbox langsung dari perangkat mobile.

Bahkan, Microsoft telah membuat gambar untuk mengajukan hak paten konsol tersebut.

Uniknya, desain konsol mini ini menyerupai kontrol pada Nintendo Switch.

Konsol mini tersebut dapat dipisah menjadi dua bagian dan disematkan pada sisi iPhone atau iPad, persis seperti Nintendo Switch.

Baca Juga: (Video) Menggunakan Gaming Controller Xbox One atau PS4 di iOS 13

Melalui gambar yang disajikan, rencana konsol mini untuk mobile gaming tersebut memiliki tombol-tombol yang sangat berguna ketika memainkan game Xbox.

Tentu ini akan memudahkan para pengguna iPhone dan iPad yang gemar bermain games.

Editor : MakeMac

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x