Follow Us

Ming-Chi Kuo: iPhone Dengan Fingerprint on Display Rilis Tahun 2021

Wahyu Prihastomo - Selasa, 06 Agustus 2019 | 09:34
Ming-Chi Kuo Sebut iPhone Dengan Fingerprint on Display Rilis Tahun 2021
9to5mac.com

Ming-Chi Kuo Sebut iPhone Dengan Fingerprint on Display Rilis Tahun 2021

Rumor tentang penggunaan Touch ID di bagian layar untuk produk iPhone memang sudah sempat beredar sebelumnya.

Rumor yang sebelumnya beredar mengatakan kalau penggunaan Touch ID di bagian layar ini nantinya akan mengorbankan fitur lainnya, yaitu Face ID.

Berbeda dengan rumor tersebut, kali ini analis kondang Ming-Chi Kuo punya pendapat berbeda.

Kuo menilai kalau nantinya Apple akan merilis iPhone dengan Touch ID di layar atau Fingerprint on Display (FoD) tanpa menghilangkan Face ID.

Baca Juga: (Rumor) Apple Garap iPhone dengan Touch ID di Layar, Khusus Pasar Tiongkok

Lebih lanjut, Kuo menilai kalau iPhone dengan teknologi ini akan dirilis pada tahun 2021 nanti.

In terms of technology, we predict that four critical technical issues of FOD will significantly improve in 12–18 months, including module thickness, sensing area, power consumption, and lamination yield rate. Therefore, we believe that Apple will launch the new iPhone equipped with both Face ID and FOD to enhance security and convenience thanks to the multi-biometrics.

Teknologi ini sendiri sekarang sudah banyak digunakan oleh sejumlah merek ponsel Android.

Bahkan beberapa merek sudah berhasil menghadirkan fitur FoD dengan tingkat responsifitas yang sangat baik.

Baca Juga: (Video) Iklan Baru Apple Sebut Face ID Lebih Mudah dan Aman Dibandingkan Touch ID

Apple sendiri sudah menghilangkan Touch ID pada jajaran ponsel terbaru mereka, iPhone X, iPhone XS. iPhone XS Max, dan iPhone XR.

Sebagai tambahan, pada tahun 2017 lalu juga sempat beredar rumor kalau teknologi ini akan digunakan pada iPhone X yang juga akan dirilis tahun itu.

Tapi nyatanya teknologi tersebut tidak digunakan.

Baca Juga: Tepat 7 Tahun yang Lalu, Apple Akuisisi Perusahaan Pencipta Touch ID

Editor : Bagus Hernawan

Baca Lainnya

Latest