Follow Us

iPhone 11 Pro dan iPhone 11 Pro Max: Kamera, Layar dan Performa Terbaik

Bagus Hernawan - Rabu, 11 September 2019 | 03:07
iPhone 11 Pro dan iPhone 11 Pro Max: Kamera, Layar dan Performa Terbaik

Kamera Pro untuk Siapa Saja

Kamera belakang di iPhone 11 Pro dan iPhone 11 Pro Max terdiri dari 3 lensa. Yaitu Wide, Ultra-Wide dan Telephoto.

Mode Ultra-Wide dapat membantu kamu merekam gambar jauh lebih luas dari sebelumnya, dari titik pengambilan gambar yang sama.

Sedangkan untuk mode video, Apple juga telah memberikan teknologi 4K video yang dapat digunakan pada setiap lensa kamera tersebut.

Kamu bisa menghasilkan gambar sinematik terbaik dengan lensa Ultra-Wide di iPhone 11 Pro atau berpindah ke lensa Wide dan Telephoto dengan mulus secara langsung.

Apple juga memberikan mode Audio Zoom untuk membuat hasil rekaman suara di mode video menjadi lebih nyata dan dinamis.

Dengan menggunakan iOS 13, pengguna iPhone 11 Pro dapat menikmati beragam mode edit video yang diberikan pada aplikasi bawaan.

Mode edit tersebut termasuk rotate, crop, pengaturan exposure, filters, dan lain sebagainya.

Kembali ke mode jepret kamera, Apple juga menjelaskan bahwa iPhone 11 Pro punya fitur jepret baru bernama Night Mode.

Kamu dapat menggunakan Night Mode untuk mengambil gambar di suasana minim cahaya dan mendapatkan hasil lebih cerah.

Fitur Portrait juga mendapat menyempurnaan berupa kemampuan jepret di lensa Wide dan juga Tele. Mode ini memungkinkan kamu untuk mengambil gambar portrait bersama beberapa orang dengan hasil lebih maksimal.

Editor : Bagus Hernawan

Latest