Rupanya, drama Apple dengan pemerintah Amerika Serikat belum usai.
Selepas mencabut aturan tambahan tarif beberapa komponen Mac Pro, Apple rupanya kurang puas.
Sebab, Apple masih berusaha agar tarif tambahan tidak dikenakan pada 5 komponen utama Mac Pro.
Baca Juga: Permintaan Apple Untuk Mendapatkan Potongan Harga Mac Pro Dikabulkan
Namun, usaha Apple tersebut tidak membuahkan hasil.
Sebab, Departemen Perdagangan AS tetap menolak pengajuan banding Apple pada 5 komponen Mac Pro.
Komponen tersebut adalah roda rangka, circuit board untuk input dan output, power adapter, kabel charging, dan sistem pendingin prosesor.
Akibatnya, semua komponen tersebut akan mendapat tambahan tarif impor sebesar 25 persen.
Uniknya, penolakan banding Apple tersebut bersamaan dengan cuitan Trump yang mengumumkan bahwa Apple akan memindahkan produksi Mac Pro ke Texas.
Penolakan tersebut karena tidak memenuhi 3 aturan yang ditetapkan oleh Pemerintah AS.
Pertama, produk hanya tersedia di Tiongkok dan tidak dapat diperoleh dari sumber mana pun, kedua, produk memiliki dampak ekonomi yang kuat, dan ketiga, produk memiliki dampak pada strategi industri Tiongkok.