Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Apple Siapkan Sistem Membuat Memoji Langsung Dari Foto Selfie

Nicolaus Prama - Kamis, 24 Oktober 2019 | 16:50
Apple ajukan dokumen paten tingkatkan fitur memoji
appleinsider.com

Apple ajukan dokumen paten tingkatkan fitur memoji

Pasca iOS 13, popularitas Animoji dan Memoji milk Apple meningkat cukup tajam.

Hal tersebut dapat terlihat banyaknya pengguna yang menyematkan memoji miliknya pada avatar, kolom komentar, hingga pesan singkat.

Selain mimik yang lucu, pengguna dapat merancang sendiri memoji yang diinginkan.

Baca Juga: Cara Menggunakan Fitur Memoji Stickers di iPhone iOS 13

Untuk meningkatkan kemampuan memoji, Apple baru-baru ini mengajukan dokumen paten pada lembaga paten dan merk dagang Amerika Serikat.

Dalam dokumen yang diajukan, iPhone dapat secara otomatis membuat sebuah memoji hanya dengan menggunakan foto selfie wajah penggunanya.

Teknologi yang diajukan Apple bernama “Technique for creating avatar from image data”.

Proses teknologi ini cukup sederhana, fokus pada micro ekspresi pada gambar atau foto selfie pengguna.

iPhone kemudian akan mengenali bagian per bagian yang diperlukan untuk membentuk sebuah memoji seperti warna rambut, ekspresi mulut, hingga warna kulit.

Begitu pula dengan aksesoris yang digunakan, mulai dari kaca mata hingga hijab mampu dikenali melalui teknologi ini.

Kemampuan scan ini tak lepas dari teknologi Face ID dan True Depth yang disematkan pada kamera iPhone.

Proses mengubah foto menjadi memoji
appleinsider.com

Proses mengubah foto menjadi memoji

Dengan teknologi tersebut, memoji yang dibentuk akan memiliki karakteristik berbeda satu dengan lainnya.

Pengguna hanya perlu menambahkan beberapa aksesoris secara minor dan mempercepat proses.

Dengan hanya meniru wajah selfie, pengguna dapat menghemat beberapa menit yang sebelumnya dibutuhkan untuk membuat memoji.

Baca Juga: WhatsApp Beta Mulai Uji Fitur Memoji Stickers untuk iPhone X

Pada iOS 13, Apple mengembangkan memoji sebagai sticker khas dan dapat digunakan pada berbagai aplikasi seperti WhatsApp, Twitter, hingga Facebook sekalipun.

Tak hanya menggunakan memoji pada aplikasi pengolah pesan, pengguna juga dapat menggunakan memoji sebagai avatar atau Display Picture pada akun media sosial yang digunakan.

Editor : MakeMac

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x