Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Razer Kishi, Gaming Controller iPhone yang Mirip Nintendo Switch

Bagus Hernawan - Rabu, 08 Januari 2020 | 15:30
Razer Kishi

Razer Kishi

Razer baru saja mengumumkan sebuah aksesoris baru bernama Razer Kishi di CES 2020.

Aksesoris ini berbentuk gaming controller yang mendukung perangkat iOS dan Android.

Dikutip dari The Verge, Razer Kishi dibuat dengan tampilan mirip kendali permainan di perangkat Nintendo Switch.

Konektor penghubung yang digunakan Razer Kishi adalah USB-C atau Lightning untuk pengguna perangkat iPhone.

Tidak seperti aksesoris sejenis yang pernah ada sebelumnya, Razer Kishi berjalan dengan daya yang diambil dari perangkat gadget terhubung.

Namun Razer Kishi juga menyediakan port charging jika kamu ingin bermain games sembari mengisi baterai ke perangkat iPhone secara bersamaan.

Baca Juga: (Video) Menggunakan Gaming Controller Xbox One atau PS4 di iOS 13

Razer Kishi

Razer Kishi

Dapat kamu lihat pada gambar di atas, Razer Kishi menggunakan tombol seperti di perangkat gaming controller pada perangkat konsol.

Mulai dari dua buah thumb sticks, 4 tombol utama dan directional pad serta trigger button di bagian kiri dan kanan atas.

Laman sumber berita menjelaskan bahwa Razer Kishi akan mendukung beragam game di App Store yang dibuat dengan standar MFi Controller.

Sebagai tambahan, Razer sebelumnya sudah menciptakan aksesoris serupa dengan nama Razer Junglecat.

Editor : MakeMac

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x