Follow Us

Update Firmware AirPods Pro Bikin Kualitas ANC Menurun

Bagus Hernawan - Rabu, 15 Januari 2020 | 11:05
AirPods Pro

AirPods Pro

Sejumlah pengguna AirPods Pro mengeluhkan fitur ANC (Active Noise Canceling) yang menurun.

Hal ini terjadi setelah melakukan update firmware ke versi 2C54 dari versi sebelumnya 2B588.

Keluhan ini banyak dibagikan oleh pengguna AirPods Pro lewat Apple Discussion forum dan laman RTINGS.

Dikutip dari MacRumors, kebanyakan pengguna AirPods Pro yang sudah melakukan Firmware Update 2C54 merasa bahwa fitur ANC mengalami penurunan dalam memblokir frekuensi rendah dari luar.

Contoh frekuensi rendah yang dimaksud adalah suara mesin dari pesawat terbang atau deru mesin kendaraa bus dan lain sebagainya.

After updating to Firmware 2C45, we retested the headphones and our results showed a fairly significant drop in isolation performance, primarily in the bass-range. This means that with ANC turned on, these headphones won’t do nearly as good a job blocking out the low engine rumbles of planes or buses as they did before this update. This review reflects these changes.

Baca Juga: Selisih 10 Tahun, AirPods Pro Tetap Lancar Digunakan di iPhone 3Gs

Meskipun fitur ANC dianggap mengalami penurunan, namun ada beberapa hal positif dari update ini yang ditemukan sejumlah pengguna.

Disebutkan bahwa kualitas suara di sektor respons frekuensi dan akurasi bass mengalami peningkatan.

Bagi kamu yang belum tahu, Firmware Update 2C54 untuk AirPods Pro dibagikan pada pertengaha Desember 2019 dan langsung ditarik kembali dalam waktu singkat.

Hingga artikel ini dibagikan, Apple belum merilis Firmware Update pengganti untuk versi 2C54 yang telah ditarik.

Bagaimana dengan AirPods Pro yang kamu gunakan, sudah menggunakan update 2C54? Coba cek di perangkat iPhone lewat bagian Settings - General - About - AirPods Pro.

Editor : Bagus Hernawan

Baca Lainnya

Latest