Beberapa bulan lalu muncul kabar bahwa Apple melipatgandakan produksi AirPods.
Kabar tersebut muncul karena Apple cukup kewalahan hadapi tingginya permintaan konsumen.
Kini, laporan terbaru menunjukkan bahwa kabar tersebut benar adanya.
Baca Juga: Update Firmware AirPods Pro Bikin Kualitas ANC Menurun
Sebab, Apple sukses menjual nyaris 60 juta unit AirPods pada 2019 kemarin.
Capaian tersebut membuat pertumbuhan AirPods pada 2019 hampir mencapai 100 persen secara Year to Year.
Artinya, pertumbuhan AirPods hampir mencapai dua kali lipat bila dibandingkan 2018 silam.
Catatan tersebut berdasarkan laporan terbaru yang dikeluarkan oleh Strategy Analytics.
Dengan capaian tersebut, AirPods sukses menguasai lebih dari 50 persen pasar Wireless Headset (TWS).
Secarai detail, AirPods sukses menguasai pendapatan pasar TWS global sebesar 71 persen.
Artinya, hampir tiga per empatpendapatan penjualan TWS secara global masuk kekantong Apple.
Baca Juga: Penjualan AirPods Kalahkan Pendapatan Beragam Perusahaan Teknologi
Xiaomi dan Samsung menyusul di bawah Apple dalam kaitannya pada kategori TWS.
Bloomberg tahun lalu memprediksi bahwa Apple meraup keuntungan hingga $4 miliar pada masa liburan 2019 saja berkat AirPods.
Dengan laporan terbaru ini, bukan tidak mungkin bahwa AirPods menjadi produk unggulan terbaru Apple.
Apalagi, kehadiran AirPods Pro membuat minat konsumen pada AirPods meningkat.
Strategy Analytics memprediksi bahwa pendapatan Apple pada kategori wearable device akan meningkat berkat TWS.
Bahkan, firma analisis pasar internasional tersebut menyebut bahwa AirPods akan sumbang pemasukan yang tinggi hingga 2024 mendatang.