Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Genius dan Apple Music Kerja Sama Garap Episode Baru 'Verified'

Randy Fauzi F - Rabu, 05 Februari 2020 | 16:50
Apple Music. Image by Apple
https://support.apple.com/music/using-apple-music

Apple Music. Image by Apple

Perusahaan digital media yang menyediakan layanan lyric lagu dari musisi di Amerika Serikat, Genius memberi informasi bahwa mereka akan berkolaborasi dengan Apple Music.

Kolaborasi yang akan dilakukan dua perusahaan asal Amerika Serikat tersebut ialah menggarap episode terbaru dari serial milik Genius.

Serial tersebut berjudul "Verified" yang telah ada sejak tahun 2016.

Kabar ini diumumkan Genius melalui situs resmi mereka pada Rabu pagi tadi (5/2).

"In a first-of-its-kind partnership for both companies, Apple Music is teaming up with Genius to co-produce new episodes of Verified that will premiere exclusively on Apple Music."

Baca Juga: Apple Music Jalin Kerja Sama Dengan NBA, Kurasi Artis Hip Hop

Sejak awal kemunculannya 4 tahun lalu, Verified telah membuat 800 episode dan menampilkan berbagai musisi terbaik Amerika Serikat.

Musisi-musisi seperti Billie Eilish, J Balvin, Ice Cube, Chance the Rapper, Sting, dan Cardi B pernah hadir di Verified.

Verified merupakan sebuah serial yang berbeda dengan serial pada umumnya, bahkan bisa dikatakn konsep yang ditawarkan cukup unik dan menginspirasi.

Serial ini akan menampilkan para musisi untuk bercerita seputar kisah dibalik atau inspirasi dari lagu-lagu yang mereka tulis.

Nantinya, episode terbaru Verified akan tayang perdana secara eksklusif di Apple Music.

Untuk selanjutnya, episode-episode Veirified yang akan datang sudah bisa disaksikan melalui Apple Music dan platform lainnya seperti Genius.com serta channel yotube resmi Genius.

Verified sendiri tayang setiap Senin sampai Jumat di berbagai platform tersebut.

Baca Juga: Khalid X Disclosure Ditunjuk Sebagai Bintang Apple Music Lab 2020

Sebagai informasi, selain Verified, Genius juga memiliki berbagai serial lain yang mengusung tema musik.

Serial tersebut antara lain, For The Record, The Cosign, Deconstructed, Between the Lines, IRL, dan The Genius Test.

Berbagai serial original Genius tersebut dapat disaksikan melalui situs resmi Genius.com dan channel youtube resmi Genius.(*)

Editor : MakeMac

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x