Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Foxconn dan Pegatron Akan Kesulitan Penuhi Permintaan Produksi iPhone

Nicolaus Prama - Senin, 10 Februari 2020 | 09:36
Kuo menyebut produksi iPhone akan terganggu karena Virus Corona
9to5mac.com

Kuo menyebut produksi iPhone akan terganggu karena Virus Corona

Dalam analis pada investor, Kuo menyebut bahwa pabrik Foxconn di Zhengzhou memiliki posisi krusial.

Baca Juga: Kini Giliran Produksi AirPods dan AirPods Pro Terancam Virus Corona

Pasalnya, pabrik tersebut bertanggung jawab atas perakitan iPhone 11 dan iPhone 9 (SE 2).

Namun, pabrik masih tertunda lebih dari seminggu untuk beroperasi kembali dari jadwal semula, 2 Februari 2020 kemarin.

Sementara pabrik Shenzhen yang berpotensi tutup hingga akhir Februari 2020 bertanggung jawab atas produksi iPhone 2020 (iPhone 12).

Sehingga, para konsumen boleh bernafas lega setidaknya ada satu pabrik yang masih mengejar target iPhone 9.

Hal sama juga dialami manufaktur Apple lainnya, Pegatron.

Pabrik Pegatron yang terletak di Shanghai diberi tanggung jawab atas produksi iPhone 11 dan iPhone 2020 mendatang.

Pegatron Shanghai telah beroperasi pada 3 Februari 2020 kemarin.

Namun, pabrik Pegatron di Kushan yang bertanggung jawab pada iPhone 9 (SE 2) belum kembali beroperasi.

Pegatron di Kushan dijadwalkan beroperasi kembali pada 10 Februari 2020, namun laporan terbaru menunjukkan adanya potensi kemunduran dari jadwal semula.

Menurut Kuo, Apple akan merilis iPhone 9 (SE 2) pada Maret 2020 mendatang.

Editor : MakeMac

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x