Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Twitter Uji Coba Fitur 'Fleets', Mirip Instagram Stories

Bagus Hernawan - Kamis, 05 Maret 2020 | 10:52
Twitter

Twitter

Apakah kamu termasuk pengguna aktif sosial media Twitter?

Kabarnya saat ini Twitter sedang menguji sebuah fitur baru bernama Fleets.

Fitur ini disebut mirip dengan Instagram Stories, yaitu konten yang dapat dibagikan dan hilang secara otomatis setelah 24 jam.

Unlike Tweets, Twitter’s new Fleets can’t receive Likes, Replies or Retweets. And they’ll disappear entirely after 24 hours.

Baca Juga: Twitter Uji Label Percakapan Menyesatkan, Tampilan Terang dan Mencolok

Dikutip dari Tech Crunch, Twitter saat ini sedang menguji Twitter Fleets untuk sejumlah pengguna terpilih di regional Brasil.

Belum ada catatan yang menyebutkan mengenai tanggal rilis atau perluasan uji coba Fleets untuk pengguna Twitter lainnya.

Fitur Twitter Fleets punya beberapa perbedaan dibanding mode Tweet yang biasa kamu lakukan.

Twitter Fleets
Twitter

Twitter Fleets

Pertama tentu saja yang sudah kita bahas di atas, kontennya akan hilang setelah 24 jam secara otomatis.

Kedua, konten di Fleets tidak dapat terhubung ke fitur Search, Moments, atau dilampirkan alias embed ke website lain.

Ketiga, konten di Fleets tidak bisa mendapatkan interaksi apapun dari pengguna lain seperti Like, Reply atau Retweet yang selama ini kamu kenal.

Editor : MakeMac

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x