Follow Us

(Rumor) iCloud Keychain di iOS 14 Bawa Fitur Mirip 1Password

Bagus Hernawan - Kamis, 02 April 2020 | 16:53
iCloud Keychain

iCloud Keychain

Fitur password manager dengan iCloud Keychain di iOS 14 kabarnya akan mendapatkan peningkatan menarik.

Berita ini dibagikan oleh 9To5Mac yang kabarnya telah mendapatkan kode program iOS 14 dalam versi yang sangat awal.

Menurut laman sumber, Apple sedang mempersiapkan fitur baru di iCloud Keychain yang akan membuatnya dapat bersaing dengan beragam aplikasi password manager pihak ketiga. Contohnya adalah 1Password.

9to5Mac has now found evidence that Apple is testing some major changes to iCloud Keychain on iOS 14. Users will be warned about reused passwords, so they can avoid using the same password on multiple sites for security reasons.

Baca Juga: Setelah 14 Tahun, 1Password Terima Investasi Pertama Senilai $200 Juta

Sesuai dengan kutipan di atas, fitur baru yang sedang digarap pada password manager lewat iCloud Keychain adalah peringantan untuk password yang digunakan ulang pada akun lain.

Selain itu laman sumber juga mencatat bahwa Apple akan memberikan metode baru untuk two-factor authentication yang terhubung ke iCloud Keychain.

Tujuannya adalah tetap memberikan keamanan ganda lewat 2FA, namun memudahkan kamu saat masuk ke akun tersebut di perangkat yang sering digunakan atau sudah didaftarkan sebelumnya.

Namun harap dicatat, pengerjaan fitur ini masih dalam tahap yang sangat awal.

Apalagi iOS 14 masih belum resmi dikenalkan oleh Apple, kemungkinan besar di WWDC 2020 mendatang. Kita tunggu saja ya!

Editor : Bagus Hernawan

Baca Lainnya

Latest