Follow Us

Beli iPhone Dari Luar Negeri? Simak Cara Daftar IMEI di Indonesia

Bagus Hernawan - Jumat, 26 Mei 2023 | 15:58
iPhone 11 Pro
MakeMac

iPhone 11 Pro

Bagaimana dengan Gadget yang Dikirim Lewat Paket?

Bagaimana aturan yang berlaku untuk pembelian gadget yang memiliki nomor IMEI dan masuk ke Indonesia dengan sistem paket atau dikirim lewat jasa pengiriman?

Bea Cukai juga sudah menjelaskan mengenai hal tersebut di postingan yang sama.

Gadget yang memiliki nomor IMEI dan dibeli dari luar negeri untuk masuk ke Indonesia lewat jasa pengiriman, proses registerasi IMEI di perangkat tersebut akan dilakukan oleh perusahaan jasa kiriman melalui Bea Cukai.

Baca Juga: 3 Cara Mudah Memperbaiki iPhone dan iPad Stuck di Logo Apple

Ingat, Aturan Tidak Berlaku Surut

iPhone XR, iPhone 7 Plus

iPhone XR, iPhone 7 Plus

Wajib dicatat, aturan pemblokiran IMEI untuk ponsel yang tidak terdaftar ini tidak berlaku surut.

Artinya jika saat ini iPhone yang kamu gunakan tidak terdaftar di web imei.kemeperin.go.id namun sudah diaktifkan dengan jaringan seluler di Indonesia sebelum 18 April 2020, itu artinya aman.

Perangkat tersebut tidak akan terblokir atau terdampak dengan aturan baru yang berjalan mulai 18 April.

Bagaimana, sudah jelas dengan semua detail seputar aturan blokir IMEI yang baru dijalankan di Indonesia? Bagikan artikel ini agar lebih banyak Sahabat MakeMac lain yang mendapatkan edukasi di atas ya.

Editor : MakeMac

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular