Follow Us

Mengenal Fitur Baru AirPods, Spatial Audio dan Automatic Switching

Randy Fauzi F - Selasa, 23 Juni 2020 | 18:27
AirPods Pro
cultofmac.com

AirPods Pro

Dalam acara Keynote WWDC 2020, Apple tak hanya memperkenalkan beragam sistem operasi baru untuk perangkatnya.

Terdapat beberapa informasi lain yang juga disampaikan di sana. Salah satunya adalah fitur baru AirPods Pro.

Spatial Audio, jadi fitur anyar AirPods Pro yang dipamerkan Apple dalam acara tersebut.

Fitur ini menawarkan suara 3D dengan Dolby Audio 5.1 atau 7.1.

Baca Juga: iPhone yang Mendukung iOS 14: Dari iPhone 6s Hingga iPhone 11 Pro Max

Sehingga pengguna akan merasa seperti sedang menonton film di bioskop ketika menggunakan AirPods Pro.

Suara yang dihasilkan datang dari segala arah sehingga dapat terdengar begitu stabil.

Ilustrasi Spatial Audio di AirPods Pro
MacRumors

Ilustrasi Spatial Audio di AirPods Pro

Apple mengatakan, Spatial Audio menggunakan sistem pelacakan dynamic head sehingga suara akan ditempatkan pada tempat yang tepat dalam telinga.

Meski pengguna menggerakan kepala ke segala arah, Spatial Audio bisa menghasilkan suara yang maksimal.

Baca Juga: Daftar Perangkat iPad yang Mendukung iPadOS 14

Fitur ini akan otomatis aktif di AirPods Pro ketika pengguna menonton video atau mendengarkan lagu di iOS 14.

Sayangnya, meski iOS 14 dapat dijalankan di iPhone 6s, Spatial Audio hanya mendukung penggunaan di iPhone 7 ke atas.

Selain Spatial Audio, AirPods Pro juga mendapat fitur baru lainnya.

Jika Spatial Audio hanya tersedia di AirPods Pro, fitur baru ini tersedia untuk semua beberapa jenis earphone buatan Apple.

Yap, Apple menghadirkan fitur automatic switching ke dalam perangkat AirPods generasi ke-2.

Baca Juga: Fitur Baru tvOS 14: Tonton YouTube 4K Hingga Akses Kamera HomeKit

Fitur ini memungkinkan AirPods pindah koneksi dengan cepat secara otomatis ke perangkat lain melalui akun iCloud.

Misalnya, kamu sedang mendengarkan lagu di iPhone, kemudian di saat yang bersamaan, kamu menyetel video di iPad.

Dengan Automatic Switching, AirPods secara otomatis akan langsung berpindah koneksi dari iPhone ke iPad.

Selain AirPods, fitur automatic switching juga bisa dinikmati dalam perangkat Poewrbeats, Powerbeats Pro, dan Beats Solo Pro.

Apple tak menjelaskan kapan fitur ini akan tersedia, namun bisa jadi perilisannya bersama dengan iOS 14. (*)

Baca Juga: Preview macOS Big Sur: Desain Tampilan Baru, Safari, Control Center

Editor : Bagus Hernawan

Baca Lainnya

Latest