Berikutnya untuk case dengan bahan kulit atau leather, rekomendasi dari MakeMac adalah produk AirSnap Pro dariTwelvesouth.
Produk ini menggunakan material kulit dalam beberapa pilihan warna, dilengkapi pengait tambahan serta tetap mendukung pengisian baterai lewat Wireless Charging.
AirSnap Pro untuk AirPods Pro dijual dengan harga $39,99 atau sekitar 500 ribuan Rupiah.
Terakhir untuk kamu yang lebih suka case AirPods Pro dengan bahan yang tebal, bisa mencoba produk Spigen Tough Armor untuk AirPods Pro.
Desainnya yang tebal dan menggunakan aksen garis lurus diagonal untuk menambah grip, serta tepian lebih tebal yang membuatnya tetap aman jika jatuh.
2. Wireless Charger
Bagi kamu yang belum tahu, AirPods Pro mendukung pengisian baterai lewat port Lightning di bagian bawah atau Wireless Charging ya.Karena itu, saya merekomendasikan kamu untuk menggunakan aksesoris Wireless Charging untuk mengisi baterai AirPods Pro supaya tampilan di meja kerja lebih rapi, tidak penuh kabel lagi.
Tips mencari aksesoris Wireless Charging untuk AirPods Pro, silakan cari produk yang mendukung pengisian untuk 2 gadget secara bersamaan.
Sehingga kamu bisa mengisi baterai ke AirPods Pro secara bersamaan saat mengisi baterai ke perangkat iPhone.