Follow Us

Jiplak TikTok, Instagram akan Tampilkan Foto Akun yang Tak Difollow

Randy Fauzi F - Jumat, 21 Agustus 2020 | 10:32
Instagram

Instagram

Instagram dikabarkan tengah mengembangkan sebuah fitur baru dalam layanannya.

Fitur baru ini akan menampilkan unggahan dari akun yang tak difollow.

Melansir The Verge, fitur tersebut mengusung nama "suggested posts" dan bakal muncul di timeline Instagram pengguna.

Head of product Instagram, Julian Gutman menjabarkan cara kerja dari fitur suggested posts.

Baca Juga: Instagram Bawa Fitur QR Code, Lihat Profil Teman Tanpa Buka Aplikasi

Fitur tersebut akan berbeda dari explore Instagram yang sudah ada saat ini.

Unggahan dalam suggested posts, muncul berdasarkan akun yang sudah difollow oleh teman.

Sedangkan explore menghadirkan konten atau unggahan dari apa yang biasa pengguna lihat.

Gutman menyebut, unggahan dalam suggested posts hanya fokus pada foto dan video saja.

Baca Juga: Facebook Gabungkan Messenger dan Instagram Dalam Satu Aplikasi

Jadi, dapat dipastikan konten terkait IGTV atau Reels tidak akan muncul di sana.

Kehadiran fitur ini merupakan salah satu upaya Instagram untuk mengetahui lebih jauh soal minat pengguna terhadap suatu hal.

Editor : Bagus Hernawan

Baca Lainnya

Latest