Apakah kamu sudah mengunduh update iOS 14.3? Ada banyak sekali fitur baru dan perbaikan yang dibagikan Apple pada update ini.
Salah satu yang cukup menarik perhatian beberapa Sahabat MakeMac ada di bagian fitur Photos.
Selain merilis fitur ProRAW untuk pengguna iPhone 12 Pro dan Pro Max, ada fitur Mirror Selfie yang diperluas dukungannya.
Ya, sebelumnya di iOS 14 fitur Mirror Selfie untuk kamera depan hanya mendukung perangkat iPhone XS atau lebih baru.
Kini di iOS 14.3, fitur Mirror Selfie sudah diperluas untuk semua seri iPhone yang mendukung iOS 14 yaitu mulai dari iPhone 6s.
Mirror the front facing camera for still photos on iPhone 6s, iPhone 6s Plus, iPhone SE, iPhone 7, iPhone 7 Plus, iPhone 8, iPhone 8 Plus, and iPhone X
Baca Juga: 10 Fitur Baru di Camera iPhone iOS 14: Mirror Selfie Hingga Exposure
Penulis | : | Bagus Hernawan |
Editor | : | Bagus Hernawan |
KOMENTAR