Follow Us

Jelang Lebaran, Harga iPhone 12 Diskon Hingga 2 Juta Rupiah!

Bagus Hernawan - Jumat, 23 April 2021 | 10:49
iPhone 12 Pro

iPhone 12 Pro

Ukuran layar yang digunakan adalah 6,1 inci untuk iPhone 12 dan 5,4 inci untuk iPhone 12 mini.

Keduanya dibekali layar OLED dengan teknologi Super Retina XDR display dengan lapisan Ceramic Shield di bagian depan untuk membuatnya 4x lebih kuat saat jatuh.

Teknologi kamera belakang yang digunakan adalah dual kamera dengan format Wide dan Ultra Wide yang keduanya mendukung Portrait Mode, Night mode dan Deep Fusion serta Smart HDR 3.

Untuk bagian jaringan seluler, semua iPhone 12 series sudah mendukung teknologi 5G.

Baca Juga: Kupas Tuntas Spek dan Fitur Kamera iPhone 12, 12 Pro dan 12 Pro Max

Spesifikasi iPhone 12 Pro dan iPhone 12 Pro Max

iPhone 12 Pro
https://www.instagram.com/inakuasme/

iPhone 12 Pro

Hadir dalam seri untuk kalangan lebih profesional, iPhone 12 Pro dan iPhone 12 Pro Max punya 4 pilihan warna yaitu Pacific Blue, Gold, Graphite dan Silver.

Ukuran layar yang digunakan adalah OLED dengan diagonal 6,1 inci untuk iPhone 12 Pro dan 6,7 inci untuk iPhone 12 Pro Max. Keduanya juga mendapatkan teknologi Ceramic Shield di bagian layar.

Spek kamera yang digunakan sama seperti iPhone 12, namun ada tambahan lensa Tele yang berbeda di setiap seri Pro ini.

Di iPhone 12 Pro menggunakan lensa Tele 55 mm sedangkan di iPhone 12 Pro Max menggunakan lensa Tele 65mm.

Perangkat iPhone 12 Pro Max juga dibekali dengan fitur stabilisasi khusus bernama Sensor-shift optical image stabilization. Sedangkan semua tipe iPhone 12 lain menggunakan teknologi optical image stabilization biasa.

Selain lensa Tele, iPhone 12 Pro series juga dibekali LiDAR Scanner untuk teknologi AR yang lebih akurat. Selain untuk AR, LiDAR Scanner juga bisa digunakan untuk bagian fotografi seperti Night Mode Portraits dan auto fokus yang lebih cepat.

Editor : MakeMac

Latest