Follow Us

Support Keberagaman, Watch Band Edisi Khusus LGBTQ Akan Segera Dirilis

Martinus Aditama - Selasa, 18 Mei 2021 | 17:25
Ilustrasi pengguna Apple Watch LGBTQ
Apple.com

Ilustrasi pengguna Apple Watch LGBTQ

Tidak hanya itu saja, Apple juga akan merilis warna tema pelangi ini di Watch Face Apple Watch.

Baca Juga: (Foto) Watch Band Edisi Khusus Olimpiade yang Batal Dirilis Apple

Sementara itu, perilisan Watch Band dan Watch Face edisi khusus yang bertajuk "Pride Edition" ini akan hadir di dua seri smartwatch Apple Watch.

Dua seri Apple Watch tersebut adalah Braided Solo Loop dan Nike Sport Loop.

Jadi nantinya, ketika sudah dirilis, calon pembeli Apple Watch seri Braided Solo Loop dan Nike Sport Loop dapat memilih varian tema Watch Band dan Watch Face LGBTQ tersebut selain tema standar yang ada di kedua seri smartwatch tersebut.

Tampilan Apple Watch LGBTQ dari seri Nike Sport Loop
Apple.com

Tampilan Apple Watch LGBTQ dari seri Nike Sport Loop

Lalu, kapan Watch Band edisi khusus LGBTQ ini akan dirilis?

Dilansir dari website resmi Apple.com, Watch Band edisi khusus LGBTQ ini akan dirilis pada akhir bulan Mei tahun ini.

Lebih tepatnya, tanggal rilis dari edisi khusus tali pengikat jam tangan pintar besutan Apple ini ada di tanggal 25 Mei 2021.

Namun, bagi yang tertarik membeli Watch Band edisi khusus tersebut dari sekarang, pre-order sudah dibuka Apple lewat Apple.com sejak hari ini.

Baca Juga: Apple Patenkan Teknologi Apple Watch Band Kencangkan Secara Otomatis

Terkait dengan harga, Watch Band edisi khusus LGBTQ ini akan dibandrol seharga USD 49 atau sekitar 690 ribu Rupiah untuk varian Nike Sport Loop, dan seri Braided Solo Loop USD 99 atau kira-kira 1,38 juta Rupiah.

Source : MacRumors

Editor : Bagus Hernawan

Baca Lainnya

Latest