Follow Us

(Rumor) Kelangkaan Mini-LED Hambat Produksi Macbook Pro Generasi Baru

Gama Prabowo - Kamis, 10 Juni 2021 | 14:53
Macbook Pro
Shutterstock

Macbook Pro

Macbook Pro generasi terbaru dikabarkan akan menggunakan prosesor Apple Silicon M2 yang merupakan penerus prosesor M1.

Spesifikasi prosesor yang digunakan rumornya adalah 10 Core dengan pembagian 8 high performance dan 2 low performance atau efficient core.

Sedangkan bagian GPU disebut akan menggunakan konfigurasi 16 atau hingga 32 GPU core.

Untuk teknologi RAM, informasi yang diterima oleh Gurman mengatakan bahwa MBP 14 dan MBP 16 mampu dikonfigurasi hingga 64GB RAM.

Sebelumnya di Apple M1, RAM yang didukung maksimal hanya 16GB saja.

Produk tersebut digadang-gadang menjadi pengganti MacBook Pro 13 inci dan 16 inci dengan CPU Intel yang saat ini masih dijual di Apple.com.

Baca Juga: Pengiriman Macbook Pro dan Macbook Air Meningkat 94 Persen di Q1 2021

Sayangnya, kabar tentang spesifikasi dan terhambatnya produksi Macbook Pro generasi terbaru masih hanya sebatas rumor.

Apple sendiri masinh enggan memberikan keterangan resmi tentang rencana perilisan Macbook Pro generasi terbaru.

Tetap ikuti Make Mac untuk kabar terbaru seputar Macbook Pro generasi baru. (*)

Editor : Bagus Hernawan

Baca Lainnya

Latest