Follow Us

Pertumbuhan Penjualan iPhone di Q2 2021 Turun, Xiaomi Kalahkan Apple

Gama Prabowo - Jumat, 16 Juli 2021 | 15:34
iPhone 12 Pro

iPhone 12 Pro

Posisi kedua ditempati oleh raksasa smartphone Cina, Xiaomi.

Xiaomi berhasil mendapatkan peningkatan penjualan yang signifikan, yaitu 83%.

Angka tersebut membawa Xiaomi mengungguli pertumbuhan penjualan Apple untuk pertama kalinya semenjak perusahaan tersebut dibentuk.

Menurut penelitian Canalys, salahsatu alasan utama pertumbuhan Xiaomi adalah peningkatan penjualan di Amerika yang lebih dari 300% di Amerika Latin.

Kemudian, Xiaomi juga mengalami peningkatan penjualan sebesar 150% di Afrika.

Dibandingkan Samsung dan Apple, Xiaomi menawarkan produk yang harganya 40% hingga 79% lebih murah, sehingga menjadi brand populer di negara berkembang.

Meski pertumbuhan penjualan iPhone turun, Apple masih menduduki posisi yang aman.

Hal tersebut dapat kita lihat dari penjualan iPhone 12 yang masih kuat dan proyeksi penjualan iPhone 13 yang kemungkinan meluncur pada akhir tahun 2021.

Tetap ikuti Mek Mac untuk informasi menarik seputar produk-produk Apple lainnya. (*)

Editor : Bagus Hernawan

Baca Lainnya

Latest