Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

(Rumor) Apple Watch Generasi Baru Punya Fitur Ukur Suhu Tubuh

Randy Fauzi F - Sabtu, 11 September 2021 | 15:19
ECG di Apple Watch

ECG di Apple Watch

Apple Watch dikenal sebagai perangkat smartwatch yang punya banyak fitur kesehatan.

Mulai dari pengaturan kualitas tidur, pemberitahuan informasi jantung, melacak siklus menstruasi, hingga mengukur kadar oksigen dalam darah.

Beberapa di antara fitur kesehatan tersebut juga bahkan telah menyelamatkan nyawa penggunanya.

Ekspansi fitur kesehatan Apple Watch pun tak berhenti sampai di situ saja.

Baca Juga: Kumpulan Gambar Mock-Up Apple Watch Series 7, Bezel Lebih Tipis!

Baru-baru ini perusahaan pimpinan Tim Cook dikabarkan tengah mempersiapkan satu fitur kesehatan baru untuk Apple Watch generasi baru.

Kabar tersebut diungkapkan oleh salah seorang analis teknologi terkemuka, Ming-Chi Kuo.

Melansir 9to5mac, ia mengungkapkan bahwa Apple Watch generasi baru akan dilengkapi fitur pengukur suhu tubuh.

Dalam catatan investornya, Kuo menyatakan jika pengguna tidak perlu memakai perangkat tambahan apapun.

Cukup dengan Apple Watch generasi baru, mereka sudah bisa mengetahui berapa suhu tubuhnya.

Sayangnya, Kuo tidak menjelaskan lebih detail terkait mekanisme fitur pengukuran suhu tubuh Apple Watch tersebut.

Ia hanya menyatakan jika fiturnya tidak akan dirilis tahun ini yang artinya baru tersedia di Apple Watch Series 8 pada 2022.

Editor : MakeMac

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Tag Popular

x