Baca Juga: Update iOS 15.0.1 Rilis, Bereskan Masalah Notifikasi Storage Full
Seperti di iOS 15 misalnya, sistem operasi tersebut mengalami sejumlah masalah saat resmi diluncurkan untuk pengguna umum.
Tak cuma 1 atau 2, tetapi ada cukup banyak masalah yang dilaporkan oleh para pengguna, termasuk di Indonesia.
Seperti misalnya, bug notifikasi system storage full dan bug tak bisa unlock perangkat dengan Apple Watch.
Nah, di update iOS 15.0.1 ini Apple telah membereskan dua masalah tersebut.
Apabila pengguna melakukan downgrade, kemungkinan besar mereka akan kembali masalah tersebut.
Keuntungan terakhir yang bisa didapat pengguna jika melakukan update ke sistem operasi terbaru adalah peningkatan sistem keamanan.
Hal ini dapat mencegah pengguna dari serangan virus atau malware yang bisa dialami tanpa sadar. (*)