Follow Us

Apple Ungkap Alasan Tim Pengembang Hadirkan Notch di Macbook Pro 2021

Gama Prabowo - Senin, 25 Oktober 2021 | 19:03
Ilustrasi Notch di Macbook Pro 2021
9to5mac

Ilustrasi Notch di Macbook Pro 2021

Apple membawa perbahan besar pada MacBook Pro 2021, khususnya dari segi desain.

Macbook Pro 2021 membawa desain yang lebih stylish dengan bazel tipis dan notch di layarnya.

Baru-baru ini, pihak Apple mengklarifikasi alasan sebenarnya penggunaan notch di Macbook Pro 2021.

Baca Juga: Video Unboxing MacBook Pro 14 Inci M1 Pro Beredar, Apa Saja Isinya?

Pada awal peluncuran Macbook Pro 2021 banyak penggemar dan pengamat teknologi mengkritisi penggunaan notch di perangkat tersebut.

Namun, kritik tersebut dijawab secara tuntas oleh Shruti Haldea sebagai manajer produk Mac.

23 Oktober lalu, Shruti Haldea mengungkapkan alasan penggunaan Notch di Macbook Pro 2021 pada sebuah podcast berjudul Same Brain Podcast.

Penasaran dengan alasan Apple menghadirkan notch di Macbook Pro 2021? Simak penjelasan di halaman berikutnya.

Shruti Haldea menjelaskan bahwa notch di Macbook Pro 2021 merupakan cara "cerdas" untuk mengoptimalkan pengalaman pengguna dalam menikmati konten di layar Macbook Pro 2021.

Shruti juga menyatakan bahwa notch memungkinkan pengguna untuk menikmati lebih banyak ruang untuk konten mereka dengan memindahkan menu bar macOS.

"What we've done is we've actually made the display taller. Like on the 16-inch notebook, you still have a 16.0 active area on the diagonal in that 16:10-inch window, and we just grew the display up from there and put the menu bar up there. We just kind of moved it up and out of the way. So it's a really smart way to give you more space for your content, and when you're in full-screen mode, you have that 16:10 window, and it looks great. It's seamless." - Shruti Haldea

Baca Juga: Hasil Benchmark Apple M1 Max 3 Kali Lipat Lebih Cepat Dibandingkan M1

Notch di Macbook Pro 2021

Notch di Macbook Pro 2021

Jika dibandingkan dengan desain Macbook Pro generasi sebelumnya, Macbook Pro 2021 mempunyai bezel yang jauh lebih tipis.

Apple mengatakan bahwa bazel Macbook Pro 2021 24% lebih tipis daripada bazel Macbook Pro generasi sebelumnya.

Melansir dari Apple Newsroom, bazel pada sisi kiri dan kanan layar hanya berukuran 3,55mm.

Untuk bazel bagian atas, Macbook Pro 60% lebih tipis dari generasi sebelumnya yaitu 3,5mm.

Pengguna bisa meminimalisir notch Macbook Pro 2021 dengan mode fullscreen.

Sistem akan menambahkan batas hitam di bagian atas layar dan menyamarkan notch Macbook Pro 2021.

Bagaimana pendapat kalian seputar notch di Macbook Pro?

Bagikan pendapat kalian di kolom komentar ya!

(*)

Editor : Bagus Hernawan

Baca Lainnya

Latest