Follow Us

Erajaya Resmikan REPAIR Service Center, Ini Daftar Layanannya

Gama Prabowo - Kamis, 18 November 2021 | 19:01
Peresmian Apple Authorised Service Provider iBox dan Repair Service Center

Peresmian Apple Authorised Service Provider iBox dan Repair Service Center

Erajaya Group resmi membuka outlet Apple Authorised Service Provider iBox dan REPAIR Service Center.

Outlet Service Provider iBox dan REPAIR merupakan outlet resmi yang menyediakan berbagai layanan terkait produk elektronik, termasuk Apple.

Outlet REPAIR Service Center terletak di ITC Roxy Mas Blok C4 no.6-7.

Layanan yang diberikan meliputi layanan purna jual untuk perbaikan produk gadget, perangkat elektronik, aksesoris, IoT, dll.

Berbagai brand populer bisa dilayani oelh REPAIR Service Center, mulai dari Apple, Asus, DJI, Garmin, Google Nest, GoPro, imou, Marshall, dll.

Baca Juga: iPhone SE 3 Dilaporkan Meluncur Awal 2022, Bawa Chip A15 dan 5G

Hasan Aula sebagai CEO Deputy Group Erajaya mengungkapkan bahwa peluncuran Apple Service Provider iBox dan REPAIR Service Center ini merupakan bentuk komitmen Erajaya dalam memuaskan pelanggan.

"Layanan purna jual yang baik adalah bentuk komitmen Erajaya Group untuk mengedepankan pelanggan dalam strategi bisnis kami," ujar Hasan Aula dalam keterangan pers yang diterima MakeMac.

Sebagai informasi, layanan Erajaya juga telah diapresiasi oleh Apple dan DJI.

Bahkan, layanan Erajaya mendapat penghargaan dari Apple dan DJI beberapa waktu lalu.

"Komitmen kai dalam memberikan pelayanan terbaik juga telah di apresiasi partner kami, seperti penghargaan dari Apple dan DJI baru-baru ini," sambung Hasan Aula.

Sebagai service center resmi, REPAIR menjamin seluruh suku cadang yang digunakan adalah suku cadang resmi.

Layanan servis di REPAIR juga ditangani oleh teknisi handal yang memiliki sertifikasi dari setiap brand.

Teknisi REPAIR senantiasa menaati SOP (Standar Operasional Prosedur) yang berlaku dalam menangani masalah pengguna.

Baca Juga: Apple Umumkan Program Perbaikan Mandiri, Pengguna Bisa Beli Suku Cadang iPhone

REPAIR Service Center mempunyai layanan Door-to-Door dengan cara menghubungi Whatsapp center RE·PAIR di repair.co.id untuk reservasi penjemputan dan pengantaran unit service.

Untuk mempermudah segala urusan terkait layanan Erajaya, baik sales maupun after sales, pelanggan dapat menghubungi Pusat Layanan Konsumen Erajaya Group di nomer WhatsApp 0812 9077 772 dan nomer telepon 1500 372.

Selain itu, pengguna juga bisa menghubungi melalui alamat email customercare@erajaya.com.

(*)

Editor : Bagus Hernawan

Baca Lainnya

Latest