Makemac - Apakah kamu sering melihat foto dari kartu pos atau wallpaper dengan tema air terjun yang indah dan tenang?
Atau mungkin foto jalan raya yang terang dengan banyak lampu dari mobil di jalan?
Jenis foto tersebut biasanya direkam menggunakan kamera profesional dengan teknik slow shutter atau long exposure.
Yaitu menjepret kamera dengan shutter speed atau kecepatan rana yang lambat untuk merekam gambar hingga 5 detik atau lebih lama.
Dengan cara mengambil foto long exposure, kamu bisa merekam momen yang bergerak seperti mengalir dengan halus.
Idealnya fotografer profesional yang menggunakan long exposure harus membawa tripod dan mungkin aksesoris tambahan lainnya.
Belum lagi ditambah prosed edit gambar yang harus dilakukan di komputer.
Ingin mencoba merekam foto long exposure dengan perangkat iPhone? Tim MakeMac merekomendasikan kamu untuk mencoba aplikasi Spectre Camera.
Berikut ini review lengkap Spectre dari tim MakeMac setelah mencoba aplikasi ini selama beberapa bulan. Yuk simak langsung!
Mengenal Spectre Kamera
Spectre Camera adalah aplikasi jepret foto yang khusus dibuat untuk mengambil foto long exposure atau slow shutter.
Aplikasi ini dibuat oleh Lux Optics atau dikenal juga sebagai pengembang aplikasi jepret kamera Halide.
Teknologi utama yang digunakan Spectre adalah Computational Shutter dan AI.
Computational Shutter bekerja dengan cara mengambil ratusan foto selama proses pengambilan exposure dan menggabungkan hasilnya.
Sedangkan di bagian teknologi AI, Spectre mendukung Scene Recognition untuk mengenali lingkungan sekitar tempat kamu akan mengambil foto.
Dengan cara tersebut, hasil jepretan akan lebih maksimal lagi karena sudah mengenali lingkungannya seperti di pantai, pemandangan di tengah kota atau lainnya.
Selanjutnya Spectre juga mendukung fitur Image Stabilization untuk mengambil gambar dengan lebih stabil dan tidak perlu perangkat aksesoris tambahan seperti tripod.
Hasil jepretan dari Spectre Camera bisa disimpan sebagai Live Photo atau langsung hasil akhir berupa jepretan long exposure dengan format gambar biasa.
Baca Juga: 6 Hal Wajib Tahu Sebelum Beli iPhone 11, iPhone 11 Pro atau iPhone 11 Pro Max
Cara Menggunakan Spectre
Spectre dapat diunduh di App Store untuk perangkat yang mendukung iOS 12 atau lebih baru.Sehingga pengguna mulai dari iPhone 6s hingga iPhone 13 series dapat menggunakan aplikasi ini.
Halaman utama dari aplikasi Spectre Camera dapat kamu lihat sesuai gambar di bawah ini.
Bagian tengah layar adalah preview dari jepretan yang akan kamu ambil. Di kiri atas ada tombol pengaturan mode Light Trails yang bisa kamu ON, OFF atau Auto.
Mode Light Trails harus dinyalakan ketika Ingin mengambil gambar seperti merekam jalan raya di malam hari dengan banyak mobil yang melintas, untuk menangkap cahaya lampu yang lewat.
Sedangkan untuk merekam foto air terjun atau sungai yang mengalir, silakan matikan mode Light Trails.
Cara yang lebih sering saya gunakan adalah Auto karena Spectre Camera akan mengenali secara otomatis kapan Light Trails akan diperlukan.
Masih di bagian atas, di kanan ada tombol ikon matahari untuk pengaturan eksposure. Tekan ikon tersebut lalu geser slider yang tampil di sisi kanan.
Masuk ke deretan bawah, ada mode rotasi kamera depan atau belakang, mode Stable dan bagian pengaturan.
Mode Stable ini dapat kamu aktifkan dan Spectre Camera akan menjalankan image stabilization saat sedang mengambil gambar.
Di bagian pengaturan ada pilihan Capture Settings dan Siri Shortcuts jika ingin kamu gunakan.
Bagian paling bawah adalah preview hasil jepretan, tombol jepret dan pilihan mode long exposure yang akan kamu gunakan. Ada pilihan 3 detik, 5 detik dan 9 detik.
Silakan pilih durasi long exposure yang sesuai dengan kondisi pengambilan gambar yang sedang kamu lakukan.
Semakin lama durasi yang digunakan, sebaiknya kamu menggunakan tripod atau meletakkan iPhone di tempat yang stabil.
Baca Juga: Cara Menggunakan Kamera iPhone Sebagai Webcam di Mac atau PC
Pengalaman Menggunakan Spectre Camera
Dengan menggunakan Spectre Camera, saya bisa mengambil gambar yang selama ini tidak bisa dilakukan dengan aplikasi Camera bawaan perangkat iOS.
Ya, saya memang tahu bawa Live Photos di iOS juga bisa menggunakan mode edit Long Exposure.
Namun hasil jepretan dari Spectre Camera akan lebih stabil karena didukung image stabilization dan beragam teknologi AI di dalamnya.
Lebih enaknya lagi adalah mode jepret di Spectre Camera akan memberikan preview dari gambar yang sedang kamu ambil yaitu bisa terlihat bagaimana nanti hasil akhirnya.
Mode ini tidak dapat kamu lakukan di Live Photos dengan mode edit Long Exposure di aplikasi kamera bawaan.
Tips mengambil gambar dengan Spectre Camera adalah pastikan kamu berdiri atau ada di tempat yang stabil dan tidak melakukan banyak gerakan.
Spectre Camera bisa digunakan untuk mengambil gambar air dengan efek aliran yang tenang, namun kamu tidak bisa melakukan ini ketika sedang berada di atas kapal misalnya (karena banyak gerakan).
Hasil pengujian lainnya dengan Spectre Camera adalah mengambil gambar di jalan raya yang ramai dan lalu lintas lancar, namun serasa tidak ada kendaraan apapun. Contohnya adalah gambar di bawah.
Dalam kondisi nyata, daerah ini cukup banyak dilewati kendaraan dan dengan Spectre Camera hasilnya seperti kosong.
Namun untuk mendapatkan hasil gambar seperti ini, kendaraan yang lewat harus menggunakan kecepatan yang relatif sama dan kamu harus memilih durasi long exposure yang tepat.
Tertarik untuk mencoba Spectre Camera? Aplikasi ini dapat kamu beli dengan harga 65 ribu Rupiah dan tidak menggunakan sistem berlangganan. Selamat mencoba Spectre Camera!
Baca Juga:macOS Ventura Rilis! Continuity Camera, Stage Manager dan Aplikasi Baru