Follow Us

Apple Rilis iPad Pro M2! CPU M2, Apple Pencil Hover dan ProRes Video

Bagus Hernawan - Rabu, 19 Oktober 2022 | 09:25
iPad Pro M2
Apple

iPad Pro M2

Masih seputar spek CPU M2, Apple menjelaskan bahwa memory bandwidth di CPU ini mendukung hingga 100GB/ detik. Spek ini tercatat 50% lebih cepat dibandingkan M1 dan juga RAM 16GB di semua tipe.

Fitur Apple Pencil Hover

Apple Pencil Hover di iPad Pro M2
Apple

Apple Pencil Hover di iPad Pro M2

Pengguna iPad Pro M2 dengan Apple Pencil dapat menikmati fitur baru bernama hover.

Dengan fitur Apple Pencil Hover, perangkat iPad dapat mendeteksi ujung Apple Pencil hingga 12mm sebelum ditekan ke layar alias ketika melayang-layang (hover).

Fitur Appel Pencil Hover ini akan memberikan pengguna preview sebelum membuat titik atau garis gambar dengan Apple Pencil agar lebih presisi.

Apple juga menjelaskan bahwa pengembang aplikasi pihak ketiga dapat menggunakan fitur ini untuk mode marking dan drawing dengan gaya baru yang semakin memudahkan pengguna.

Koneksi Wi-Fi Super Ngebut, Wi-Fi 6E!

iPad Pro M2
Apple

iPad Pro M2

iPad Pro baru mendukung koneksi Wi-Fi tercepat dengan dukungan Wi-Fi 6E, sehingga pengguna yang membutuhkan koneksi cepat semakin dimudahkan.

Dengan Wi-Fi 6E, kecepatan download bisa mencapai 2,4 Gb/s yaitu 2x lebih cepat dari teknologi Wi-Fi sebelumnya.

Sedangkan tipe iPad Pro M2 dengan model Wi-Fi + Cellular, kini mendukung antena sub–6GHz dan mmWave untuk mendukung lebih banyak jaringan 5G di seluruh dunia.

Fitur Baru di iPadOS 16

Stage Manager di iPad Pro M2
Apple

Stage Manager di iPad Pro M2

Selain deretan fitur di atas, iPad Pro M2 juga akan mendukung beragam fitur baru yang ada di iPadOS 16.

Editor : MakeMac

Latest